Piala Dunia 2018
Juventus dan Cristiano Ronaldo, Untung Atau Buntung?
Hidayat Setiaji, CNBC Indonesia
05 July 2018 16:50

Jakarta, CNBC Indonesia - Cristiano Ronaldo memang sudah menyelesaikan kisahnya di Piala Dunia 2018. Namun, cerita sang megabintang tidak pernah usai dan tidak pernah membuat bosan.
Kini, Ronaldo sedang diterpa isu pindah kantor. Kabarnya dia akan resign dari Real Madrid dan berkantor di Italia bersama Juventus.
Adalah Marca, harian Spanyol, yang kali pertama melaporkan isu ini. CR7 disebut sudah jenuh di Real Madrid dan butuh tantangan baru. Juventus dikabarkan jadi pelabuhan barunya.
Isu ini semakin kencang kala Juventus mendatangkan Joao Cancelo dari Valencia dengan biaya 40,4 juta euro (Rp 679,53 miliar dengan kurs sekarang). Cancelo adalah klien dari Jorge Mendes, agen yang juga menaungi Ronaldo. Artinya kedekatan Juventus dengan 'keluarga besar' Ronaldo sudah terjalin.
Kabar ini langsung menjadi sentimen positif bagi saham Juventus. Pada pukul 15:31 WIB, saham Juventus yang diperdagangkan di bursa Italia naik sampai 8,14%. Luar biasa.
Kini, Ronaldo sedang diterpa isu pindah kantor. Kabarnya dia akan resign dari Real Madrid dan berkantor di Italia bersama Juventus.
Adalah Marca, harian Spanyol, yang kali pertama melaporkan isu ini. CR7 disebut sudah jenuh di Real Madrid dan butuh tantangan baru. Juventus dikabarkan jadi pelabuhan barunya.
Kabar ini langsung menjadi sentimen positif bagi saham Juventus. Pada pukul 15:31 WIB, saham Juventus yang diperdagangkan di bursa Italia naik sampai 8,14%. Luar biasa.
![]() |
Next Page
Ronaldo Memang Jaminan Mutu
Pages
Tags
Related Articles
Recommendation

Most Popular