
Ada Binomo Cs, Wamendag Minta Hati-hati Tipu-tipu Investasi
Ferry Sandy, CNBC Indonesia
06 December 2019 07:47

Jakarta, CNBC Indonesia - Kasus Binomo menjadi pelajaran berharga bagi Wakil Menteri Perdagangan RI Jerry Sambuga. Bahkan ia mengingatkan masyarakat agar tidak terjerumus ke dalam kasus serupa.
Ia meminta masyarakat jeli dalam berinvestasi. Masyarakat diminta jangan mudah percaya dengan iming-iming keuntungan yang tinggi dalam berinvestasi.
"Jangan percaya janji keuntungan tinggi, Kemudian perhatikan pialang berjangka yang dapat izin Bappebti (Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi), lalu pelajari dokumen perjanjian, hingga mempelajari resikonya," katanya dalam Indonesia Derivative Reach International Market Summit yang berlangsung di Hotel Mulia Senayan, Kamis (5/12/2019).
Dari catatan Kemendag, dalam 3 tahun terakhir angka transaksi di Perdagangan Berjangka Komoditi (PBK) memang naik. Di Oktober 2019, angkanya naik 27,06 persen dibanding periode sama tahun 2018.
Namun Perdagangan Berjangka Komoditi (PBK) tidak main-main. Beberapa hal perlu diperhatikan, mulai dari melihat latar belakang perusahaan, mempelajari tata cara transaksi dan penyelesaian perselisihan, serta mempelajari jangka komoditi yg diperdagangkan.
Pertumbuhan itu menjadi peluang bagi broker ilegal atau tanpa izin Bappebti untuk bisa tumbuh. Sehingga upaya pengawasan terus dilakukan pemerintah.
"Akan diawasi terus menerus dengan kominfo dalam penyediaan layanan domain serta melakukan blokir domain. Ada juga Satuan tugas waspada invest OJK, Bank Indonesia, Kepolisian dalam hentikan transaksi perdagangan ilegal. Demi kepastian hukum dan usaha," jelasnya.
Di kesempatan yang sama, ia mengatakan pemblokiran sudah dilakukan oleh Bappebti, termasuk kepada situs Binomo.com dan Binomo.net yang dianggap ilegal. Total sepanjang 2019 sudah ada 199 domain situs entitas ilegal yang telah diblokir.
(sef/sef) Next Article Dinyatakan Ilegal & Terlarang, Binomo Malah Bikin Situs Baru!
Ia meminta masyarakat jeli dalam berinvestasi. Masyarakat diminta jangan mudah percaya dengan iming-iming keuntungan yang tinggi dalam berinvestasi.
"Jangan percaya janji keuntungan tinggi, Kemudian perhatikan pialang berjangka yang dapat izin Bappebti (Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi), lalu pelajari dokumen perjanjian, hingga mempelajari resikonya," katanya dalam Indonesia Derivative Reach International Market Summit yang berlangsung di Hotel Mulia Senayan, Kamis (5/12/2019).
Namun Perdagangan Berjangka Komoditi (PBK) tidak main-main. Beberapa hal perlu diperhatikan, mulai dari melihat latar belakang perusahaan, mempelajari tata cara transaksi dan penyelesaian perselisihan, serta mempelajari jangka komoditi yg diperdagangkan.
Pertumbuhan itu menjadi peluang bagi broker ilegal atau tanpa izin Bappebti untuk bisa tumbuh. Sehingga upaya pengawasan terus dilakukan pemerintah.
"Akan diawasi terus menerus dengan kominfo dalam penyediaan layanan domain serta melakukan blokir domain. Ada juga Satuan tugas waspada invest OJK, Bank Indonesia, Kepolisian dalam hentikan transaksi perdagangan ilegal. Demi kepastian hukum dan usaha," jelasnya.
Di kesempatan yang sama, ia mengatakan pemblokiran sudah dilakukan oleh Bappebti, termasuk kepada situs Binomo.com dan Binomo.net yang dianggap ilegal. Total sepanjang 2019 sudah ada 199 domain situs entitas ilegal yang telah diblokir.
(sef/sef) Next Article Dinyatakan Ilegal & Terlarang, Binomo Malah Bikin Situs Baru!
Tags
Related Articles
Recommendation


Timur Tengah Membara! Helikopter Iran Bentrok dengan Kapal Perang AS

Peneliti Ungkap 99% Emas Bumi Terletak di Satu Lokasi Ini

Langkahi Alphard! Denza D9 Jadi MPV Premium Paling Laris di RI

Thailand Tolak Mediasi Perang dengan Kamboja, tapi...

Kumpul Kebo Kian Ramai di RI, Wilayah Ini 'Juaranya'

Ciri-Ciri Psikopat Ternyata Mudah Diamati, Lihat Makanan Kesukaannya

Harta Wanita Ini Nambah Rp23 T Sehari, Jadi Orang Terkaya ke-6 RI

BYD Atto 1 Rp 195 Juta Pepet Air ev, Bos Wuling Bilang Begini
Most Popular