PIALA DUNIA 2018    
    Jerman Tersingkir, Nike Salip Adidas dalam Penjualan Jersey
                    Roy Franedya, 
                CNBC Indonesia
    
    04 July 2018 17:12
    
    
        
    
                
                    
                    
                    
                    
                                        
                    
                                        
                                            
                            Jakarta, CNBC Indonesia - Piala Dunia 2018 bukan hanya pertarungan antara tim nasional terbaik, tetapi juga para perusahaan apparel Nike Inc berhadapan dengan Adidas AG. Kedua perusahaan ini sedang bertarung dalam penjualan jersey.
Nike menghiasi pakaian Brasil, Perancis, dan Inggris yang akan bertanding di babak perempat final dan difavoritkan menjadi juara dunia, plus Kroasia.
Adidas berada di pakaian Belgia, Rusia dan Swedia yang juga masuk babak perempat final. Adapun jersey Uruguay disponsori Puma.
  
  
  
  
Di Rusia, Nike mendapatkan kesuksesan karena berhasil meningkatkan penjualan terkait sepakbola global yang mencapai lebih dari US$2 miliar pada tahun fiskal 2018.
"Sementara Adidas mendominasi liga Eropa dan liga profesional AS, tentu saja pangsa pasar yang dapat diambil Nike dalam olahraga non-tradisional AS hanya dapat menjadi pertanda baik bagi harga saham dan merek," kata Jake Dollarhide, CEO Longbow Asset Management di Tulsa, Oklahoma.
Merek olahraga biasanya menjual sebagian besar barang dagangan ke penggemarnya menjelang Piala Dunia, tetapi keberhasilan tim di lapangan dapat menghasilkan permintaan tambahan untuk perlengkapan yang dihiasi dengan emblem dan warna, terutama jika prestasi tim tersebut tak terduga.
Nike mensponsori lebih banyak tim daripada Adidas untuk pertama kalinya sejak Piala Dunia Brasil tahun 2014. Adidas berjuang kembali tahun ini dengan mensponsori 12 dari 32 tim yang berpartisipasi, termasuk tim kuat yang sudah lebih dahulu kalah, seperti Jerman dan Spanyol, bersama dengan tuan rumah Rusia.
Nike menyediakan jersey untuk 10 negara tahun ini.
                            
                                                
                    
                                            
                         
    
    
    
        
    
         
                        
                    
                
            Nike menghiasi pakaian Brasil, Perancis, dan Inggris yang akan bertanding di babak perempat final dan difavoritkan menjadi juara dunia, plus Kroasia.
Adidas berada di pakaian Belgia, Rusia dan Swedia yang juga masuk babak perempat final. Adapun jersey Uruguay disponsori Puma.
"Sementara Adidas mendominasi liga Eropa dan liga profesional AS, tentu saja pangsa pasar yang dapat diambil Nike dalam olahraga non-tradisional AS hanya dapat menjadi pertanda baik bagi harga saham dan merek," kata Jake Dollarhide, CEO Longbow Asset Management di Tulsa, Oklahoma.
Merek olahraga biasanya menjual sebagian besar barang dagangan ke penggemarnya menjelang Piala Dunia, tetapi keberhasilan tim di lapangan dapat menghasilkan permintaan tambahan untuk perlengkapan yang dihiasi dengan emblem dan warna, terutama jika prestasi tim tersebut tak terduga.
Nike mensponsori lebih banyak tim daripada Adidas untuk pertama kalinya sejak Piala Dunia Brasil tahun 2014. Adidas berjuang kembali tahun ini dengan mensponsori 12 dari 32 tim yang berpartisipasi, termasuk tim kuat yang sudah lebih dahulu kalah, seperti Jerman dan Spanyol, bersama dengan tuan rumah Rusia.
Nike menyediakan jersey untuk 10 negara tahun ini.
Next Page
        
            Kontribusi tim Jerman pada Adidas        
    Pages
        
    
        Tags  
    
    
		Related Articles	
    
        Recommendation
        
    
    
    Most Popular