Turki Sudah Krisis, Apakah Menular ke RI?

Market - Chandra Gian Asmara, CNBC Indonesia
13 August 2018 11:28
Perekonomian Indonesia ditegaskan tak akan jatuh layaknya perekonomian Turki Foto: REUTERS/Murad Sezer
Jakarta, CNBC Indonesia - Perekonomian Indonesia ditegaskan tak akan jatuh layaknya perekonomian Turki yang saat ini diambang krisis. Indonesia, dianggap masih jauh lebih baik dibandingkan negara tersebut.

Hal ini ditegaskan oleh Kepala Badan Kebijakan Fiskal Kementerian Keuangan Suahasil Nazara di JS Luwansa, Senin (13/8/2018). Ada beberapa bukti yang mempertegas bahwa kondisi di Indonesia jauh lebih baik dari Turki.

"Kita sangat, sangat jauh berbeda dengan Turki. Kita sama-sama emerging market, tapi sangat berbeda," tegas Suahasil.

Suahasil mengakui, perekonomian Turki saat ini tengah mengalami krisis. Hal tersebut, lebih banyak disebabkan oleh arah kebijakan pemerintahan di bawah Presiden Erdogan yang dianggap kurang konvensional.

"Presidennya mendikte bank sentral, sehingga kebijakan suku bunga di intervensi pemerintah. Situasi ini menimbulkan ketidakpercayaan kepada investor Turki, sehingga mereka keluar. Kalau kebijakan tidak kredibel, market pull out," tegasnya.

Bagaimana dengan Indonesia? Suahasil menegaskan, kebijakan yang ditempuh pemerintah maupun BI selama ini berjalan sesuai fungsi masing-masing, tanpa adanya intevensi maupun tekanan manapun.

"Kita tidak begitu. BI independen. Pemerintah menjalankan APBN yang kredibel, dan melakukan reformasi struktural dalam bentuk perbaikan ease of doing business, insentif fiskal juga kami keluarkan," kata Suahasil.

"Memang tantangan CAD [Current Account Deficit/CAD] melebar. Tapi kami juga berusaha memperbaikinya. Salah satunya dengan memperkuat ekspor dan meningkatkan investasi masuk. Kita jauh sekali dengan Turki," tegasnya.


Artikel Selanjutnya

Kisah Turki yang Mirip Indonesia Saat Krismon


(dru)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Terpopuler
    spinner loading
LAINNYA DI DETIKNETWORK
    spinner loading
Features
    spinner loading