Indonesia vs Thailand: Main Bola dan Ekonomi, Siapa Menang?

Hidayat Setiaji, CNBC Indonesia
29 December 2021 06:00
Singapore Soccer Suzuki Cup
Foto: AP/Suhaimi Abdullah

Klimaksnya, Indonesia berjumpa dengan Thailand di final. Pertemuan kedua negara sudah sering terjadi.

Sejak 1957, laga Garuda lawan Gajah sudah tersaji 78 kali. Thailand masih unggul dengan 39 kemenangan, Indonesia menang 25 kali, dan 14 laga berakhir sama kuat.

Buat Indonesia, Thailand bukan lawan yang mudah. Kali terakhir Indonesia menang lawan Thailand adalah pada gelaran Piala AFF 2016. Kala itu Indonesia yang menjadi tuan rumah menang 2-1 di laga final leg pertama. Sayang, Indonesia kalah 0-2 di leg kedua sehingga Thailand secara sah dan meyakinkan menjadi juara.

Selepas Piala AFF 2016, partai Indonesia vs Thailand terjadi tiga kali. Thailand menang dua kali, sisanya seri.

Kalau bicara rekor pertemuan, memang sulit buat Indonesia untuk mengalahkan Thailand. Namun pertandingan sepakbola adalah bicara hari ini.

Rekor, catatan, biarkan menjadi data di atas kertas. Hasil di lapangan tidak tergantung rekor, tetapi apa yang bisa diberikan oleh pemain dan pelatih dalam 2x45 menit. Bukan mustahil Indonesia mampu merengkuh Piala AFF untuk kali pertama, setelah lima kali menjadi finalis tetapi selalu menjadi yang terbaik kedua.

(aji/aji)
Pages

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular