Boeing PK-LQP Dikirim dari AS oleh China untuk Lion Air?

Raydion Subiantoro, CNBC Indonesia
02 November 2018 11:43
Pesawat Boeing 737 Max 8 dengan registrasi PK-LQP Jatuh pada 29 Oktober 2018 di Laut Jawa.
Foto: infografis/Sejarah Lion Air Bersama Boeing/Aristya Rahadian Krisabella
Jakarta, CNBC Indonesia - Boeing 737 Max 8 dengan nomor registrasi PK-LQP jatuh di Laut Jawa pada 29 Oktober 2018.

Dikutip dari planespotters.net, pesawat itu diketahui dikirim langsung dari Boeing Field di Seattle ke Bandara Soekarno-Hatta.

Rute lengkap perjalanannya adalah dari Boeing Field (BFI) menuju Honolulu (HNL), lalu transit di Guam (GUM), dan pada 15 Agustus 2018 tiba di Soekarno-Hatta (CGK).

Situs itu juga menyatakan pesawat tersebut disewa oleh Lion Air, namun tidak mencantumkan nama perusahaan yang menyewakan.


Adapun pada 14 Agustus 2018, PR Newswire merilis siaran pers yang menyatakan bahwa CMIG Aviation CapitalĀ asal China mengumumkan telah mengirim 1 unit Boeing 737 Max 8 dari Seattle untuk dioperasikan oleh Lion Air.

Pesawat yang dikirim itu merupakan bagian dari sejumlah pembelian pesawat lainnya.

Di dalam siaran pers tersebut, CEO Lion Air Group Edward Sirait mengatakan menyambut baik kerja sama dengan CMIG sebagai lessor perseroan.

"Kami bangga dapat bermitra dengan CMIG sebagai lessor Lion Group, dan melihat peluang untuk memperkuat kerja sama bisnis ini. Sebagai maskapai domestik terbesar di Indonesia, keselamatan dan keandalan adalah prioritas utama kami. 737 Max dibangun setelah 737 kami yang sangat andal dengan level tinggi dalam keselamatan bagi penumpang kami," kata Edward Sirait.

Pola kemitraan antara maskapai dan lessor (perusahaan penyewa pesawat) memang lumrah dilakukan di dunia penerbangan.

Maskapai membeli pesawat langsung dari pabrikan dengan menggandeng pihak ketiga untuk pembiayaan. Skema dalam pengadaan pesawat itu biasanya leased to purchase, atau disewa terlebih dahulu untuk kemudian dikuasai oleh maskapai.


(ray/wed) Next Article 'Kemenhub Jangan Ragu Larang Sementara Boeing 737 Max 8'

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular