BGS Sebut RI akan 'Kebanjiran' Vaksin, Dari AZ Hingga Pfizer

Tech - Yuni astutik, CNBC Indonesia
30 June 2021 13:22
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin saat Konfrensi Pers Kedatangan Vaksin Covid-19 Tahap ke-18, Bandara Internasional Soekarno-Hatta, 30 Juni 2021  (Tangkapan Layar Youtube Sekretariat Presiden) Foto: Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin (Tangkapan Layar Youtube Sekretariat Presiden)

Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengungkapkan vaksin yang akan masuk ke tanah air akan semakin bertambah dalam waktu dekat. Demikian disampaikan BGS, sapaan akrab Budi Gunadi Sadikin, saat keterangan pers kedatangan 14.000 dosis vaksin Sinovac di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Rabu (30/6/2021).

"Ini menggambarkan teman-teman bahwa jumlah vaksin yang masuk ke Indonesia makin lama akan makin banyak. Ini ada lagi donasi vaksin gratis dari Covax Gavi, kita juga bulan ini akan masuk dari AstraZeneca, bulan Agustus nanti akan masuk dari Pfizer, sehingga jumlah vaksin yang masuk di semester kedua tahun ini akan semakin banyak," katanya.

Menurut BGS, pemerintah akan mempercepat program vaksinasi Covid-19 di tanah air. Harapannya, per akhir tahun ini, 181,5 juta rakyat Indonesia sudah bisa divaksin paling tidak satu kali.


[Gambas:Video CNBC]
Artikel Selanjutnya

Top Pfizer! Vaksin Covid 100% Manjur Lawan Varian Afsel


(miq/miq)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Terpopuler
    spinner loading
LAINNYA DI DETIKNETWORK
    spinner loading
Features
    spinner loading