Video: Cara Agar UMKM Daerah Tak Jadi "Anak Tiri" di Negeri Sendiri
Jakarta, CNBC Indonesia- Deputi Bidang Usaha Mikro Kementerian UMKM, M Riza Damanik mengungkapkan 5 program prioritas pemerintah dalam mengatasi berbagai persoalan UMKM daerah.
5 program pemerintah memajukan UMKM Daerah meliputi legalisasi dan sertifikasi usaha, pendampingan usaha, pemasaran dan digitalisasi, menghubungkan UMKM ke rantai pasok besar & Program nasional serta akses pembiayaan.
Salah satu program penting adalah penguatan adopsi digitalisasi oleh UMKM yang saat ini lebih dai 25 juta UMKM masuk ekosistem digital. Tidak hanya mengajak UMKM masuk ekosistem digital, namun Kementerian UMKM juga mendorong peningkatan skill guna mendorong produktivitas dan efisiensi UMKM.
Pemerintah juga memperkuat sinergi pusat dan daerah dalam memastikan pengembangan UMKM termasuk masalah akses pembiayaan, digitalisasi hingga ekosistem agar UMKM bisa naik kelas.
Seperti apa PR dan strategi pemerintah mendorong UMKM daerah di 2026? Selengkapnya simak dialog Maria Katarina dengan Deputi Bidang Usaha Mikro Kementerian UMKM, M Riza Damanikdalam Profit, CNBC Indonesia (Kamis, 15/01/2026)