Pak Jokowi Benar, Sudah Saatnya PPKM Dilonggarkan...

Hidayat Setiaji, CNBC Indonesia
24 August 2021 11:50
Presiden Joko Widodo meninjau program vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat secara pintu ke pintu yang dilaksanakan di Gang Kampung Pesilat, Kecamatan Mejayan, Kabupaten Madiun, Jawa Timur, pada Kamis, 19 Agustus 2021. (Dok: Biro Pers Sekretariat Presiden)
Foto: Presiden Joko Widodo meninjau program vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat secara pintu ke pintu yang dilaksanakan di Gang Kampung Pesilat, Kecamatan Mejayan, Kabupaten Madiun, Jawa Timur, pada Kamis, 19 Agustus 2021. (Dok: Biro Pers Sekretariat Presiden)

Kemudian, laju vaksinasi anti-virus corona di Indonesia juga membaik. Kini, rata-rata tujuh harian vaksinasi sudah cukup stabil di atas 1 juta dosis/hari.

"Dalam beberapa hari terakhir, saya melihat cakupan vaksinasi terus meningkat dan saat ini 90,59 juta vaksin sudah disuntikkan. Saya minta ke menteri kesehatan sampai akhir bulan Agustus ini kita harus bisa mencapai penyuntikan sampai 100 juta vaksin," sambung Jokowi.

corona

Vaksinasi menjadi kunci. Jika efektif, vaksin akan membentuk kekebalan tubuh dalam menangkal virus yang awalnya mewabah di Kota Wuhan, Provinsi Hubei, Republik Rakyat China tersebut.

Apalagi sepertinya umat manusia bakal hidup berdampingan dengan virus corona untuk waktu lama. Hanya skalanya akan berubah dari pandemi menjadi endemi. Artinya, Covid-19 akan menjadi penyakit biasa dengan laju penularan yang terkendali seperti influenza atau demam berdarah.

"Kita harus mempersiapkan diri bagaimana hidup dengan pandemi yang akan menjadi endemi. Siapkan vaksinasi sehingga muncul herd immunity (kekebalan kolektif) dan disiplin protokol kesehatan," kata Sri Mulyani Indrawati, Menteri Keuangan.

Dari berbagai data tersebut, rasanya memang pantas PPKM kembali dilonggarkan. Ketika aspek kesehatan sudah membaik, sudah saatnya memberi jalan bagi masyarakat untuk kembali beraktivitas agar bisa memulihkan aspek sosial-ekonomi.

Sebab harus diakui PPKM yang sebelumnya ketat (baik Darurat maupun Level 4) telah memukul perekonomian Indonesia. Kini sudah waktunya untuk membangkitkan kembali ekonomi rakyat yang terpuruk.

TIM RISET CNBC INDONESIA

(aji/aji)

Pages

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular