BEI: Ciputra Contoh Bagi Pengusaha Muda Indonesia

Market - Monica Wareza, CNBC Indonesia
27 November 2019 10:32
Hal ini seharusnya bisa menjadi refleksi bagi para entrepreneur muda Indonesia untuk bisa berkaca dari kesuksesan beliau. Foto: DR IR Ciputra (Screenshot via instagram @ciputra.group)
Jakarta, CNBC Indonesia - Bursa Efek Indonesia (BEI) turut berbelasungkawa dengan meninggalnya pengusaha properti, Ir. Ciputra dini hari tadi. Kabat tersebut sontak jadi perhatian masyarakata Indonesia.

Direktur Penilaian Perusahaan BEI IGD N Yetna Setia mengatakan Ciputra dikenal sebagai salah satu pengusaha yang sukses menjalankan bisnisnya hingga bisa bertumbuh seperti sekarang. Hal ini seharusnya bisa menjadi refleksi bagi para entrepreneur muda Indonesia untuk bisa berkaca dari kesuksesan beliau.

"Kita sangat kehilangan enterpreneur sukses Indonesia dan ini sangat mengejutkan sekali. Mudah-mudahan apa yang sudah beliau create dan lebih penting adalah bagaimana beliau sepak terjangnya menjadi entrepreneur, perusahaannya growth dan bertahan dalam kondisi apapun," kata Yetna di Gedung BEI, Jakarta, Rabu (27/10/2019).

Dia menyebutkan, sebagai pengusaha Pak Ci, panggilan akrabnya, mampu menerapkan good corporate governance (GCG) dalam mengelola perusahaannya meskipun tengah diterpa krisis dengan kondisi perusahaan yang terus bertumbuh.

"Jadi untuk mencapai sesuatu tetap bertahan, sustain dan dalam krisis luar biasa itu dan environment yang dia jaga," tambahnya.

Kabar duka datang dari sektor properti tanah air. Tokoh senior properti, Dr (HC) Ir. Ciputra meninggal dunia di usia ke-88.

Berikut, pengumuman yang disampaikan Corporate Communication Ciputra Group:

Telah meninggal dunia dengan tenang, Bapak Ir Ciputra, Chairman dan Founder Ciputra Group di Singapore pada tanggal 27 November 2019 pukul 1:05 waktu Singapura.

"Kami keluarga besar Ciputra Group mengucapkan turut berduka yang mendalam dan mendoakan semoga Keluarga yg ditinggalkan diberikan ketabahan dan kekuatan menghadapi kedukaan ini," kata Tulus Santoso Brotosiswoyo Direktur Independen Ciputra Development kepada CNBC Indonesia, Rabu (27/11/2019).
Artikel Selanjutnya

Ciputra dan Kisah Abadi di Ancol


(hps/hps)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Terpopuler
    spinner loading
LAINNYA DI DETIKNETWORK
    spinner loading
Features
    spinner loading