
Asing Lepas 5 Saham Ini di Oktober, Net Sell Tembus Rp 3,2 T

Aksi profit taking tak bisa dilepaskan dari kondisi eksternal sehingga membuat investor keluar untuk mencari aset investasi yang rendah risiko. Mengacu data BEI per 31 Oktober 2019, terdiri dari aksi jual bersih Kamis kemarin dan sepanjang Oktober 2019.
5 Saham Dilepas Asing, per 31 Oktober 2019
1. PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) net sell asing Rp 307,71 miliar, saham minus 3,75% di level Rp 4.110/saham.
2. PT Nippon Indosari Corpindo Tak (ROTI), net sell asing Rp 105,99 miliar, saham tumbuh 1,14% di level Rp 105,99 miliar.
3. PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES), net sell asing Rp 28,36 miliar, sahamnya minus 3,43% di level Rp 1.690/saham.
4. PT Matahari Department Store Tbk (LPPF), net sell asing Rp 25,71 miliar, saham terkoreksi 1,62% di level Rp 3.640/saham.
5. PT Bukit Asam Tbk (PTBA), net sell asing Rp 25,41 miliar, saham ambles 3,85% di level Rp 2.250/saham.
Adapun sebanyak lima saham lainnya dalam sebulan terakhir:
5 Saham Dilepas Asing, selama sebulan, Oktober 2019
1. PT Bank Mandiri Tbk (BMRI), net sell asing Rp 1,98 triliun, harga saham melesat 9,77% di level Rp 7.025/saham.
2. PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI)m net sell asing Rp 851 miliar, dengan harga saham melesat hingga 11,23% di level Rp 7.675/saham.
3. PT Astra International Tbk (ASII), net sell asing Rp 774,44 miliar, saham menguat 7,34% di level Rp 6.950/saham.
4. PT Semen Indonesia Tbk (SMGR), net sell asing Rp 381,54 miliar, saham melejit 16,86% di level Rp 12.650/saham.
5. PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA), net sell asing Rp 277,53 miliar, dengan harga saham minus 4,02% di level Rp 1.195/saham.