Kurs Dolar Hong Kong Jeblok ke Level Terendah 12 Pekan

Putu Agus Pransuamitra, CNBC Indonesia
11 July 2019 13:33
Menariknya dolar Hong Kong malah cukup kuat melawan dolar Amerika Serikat (AS), hal ini berarti performa rupiah cukup impresif pada hari ini
Foto: Reuters/Tyrone Siu
Jakarta, CNBC Indonesia - Kurs mata uang dolar Hong Kong melemah tajam melawan rupiah pada perdagangan hari ini, Kamis (11/7/19). Dolar Hong Kong jatuh hingga ke level terlemah 12 pekan terhadap rupiah. Menariknya dolar Hong Kong malah cukup kuat melawan dolar Amerika Serikat (AS), hal ini berarti performa rupiah cukup impresif pada hari ini.

Pada pukul 13:11 WIB, dolar Hong Kong diperdagangkan di kisaran Rp 1.797,30 atau melemah 0,51% di pasar spot, melansir data Refinitiv. Titik tersebut menjadi yang terlemah sejak 25 April bagi dolar Hong Kong. Sementara itu berhadapan dengan dolar AS, Mata Uang Eks Koloni Inggris ini masih cukup kuat dengan hanya melemah tipis 0,01% atau nyaris stagnan.





Pergerakan dolar Hong Kong pada hari ini dipengaruhi sikap dovish Ketua Bank Sentral AS (Federal Reserve/The Fed) Jerome Powell saat memberikan paparan di hadapan Komite Perbankan Senat AS. Akibatnya, pasar kini kembali memprediksi The Fed akan memangkas suku bunga sebanyak tiga kali di tahun ini, dan membuat aset-aset berisiko serta memiliki imbal hasil tinggi kembali menjadi incaran investor.

Rupiah yang berimbal hasil juga menjadi salah satu incaran, apalagi kondisi dalam negeri Indonesia masih stabil dan kondusif, berbeda dengan Hong Kong yang beberapa pekan lalu dilanda kerusuhan.

Berikut tabel nilai tukar dolar Hong Kong melawan rupiah di pasar spot sepanjang bulan Juli, berdasarkan data Refinitiv.



TIM RISET CNBC INDONESIA
(pap/wed) Next Article BI: Pelemahan Rupiah Dari Faktor Eksternal

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular