
Jersey Cristiano Ronaldo Laku Rp 806,19 M dalam Sehari
Hidayat Setiaji, CNBC Indonesia
16 July 2018 14:10

Jakarta, CNBC Indonesia - Cristiano Ronaldo sudah resmi diperkenalkan sebagai pemain Juventus. Sang jawara Italia berhasil mendaratkan CR7 dari Real Madrid dengan bayaran sekitar 100 juta euro (Rp 1,68 triliun).
Ronaldo adalah magnet. Megabintang Portugal ini membawa antusiasme di mana pun dia berada. Termasuk saat mendarat di Turin.
Juventus yang mulai menjual jersey Ronaldo pun kelimpungan. Dalam 24 jam, sebanyak 520.000 helai replika kostum Ronaldo dengan nomor punggung 7 ludes terjual, mengutip Yahoo Sport. Bahkan toko online Juventus sampai down akibat tingginya pengunjung.
Harga sehelai jersey orisinal Juventus adalah 92 euro (Rp 1,55 juta). Dikali 520.000, artinya uang yang terkumpul adalah 47,84 juta euro atau sekitar Rp 806,19 miliar. Wow.
Selama ini ada mitos bahwa penjualan kostum pemain-pemain top mampu menutup biaya transfer. Misalnya saat Manchester United mendatangkan Paul Pogba dari Juventus sebesar 105 juta euro (Rp 1,77 triliun). Banyak informasi berseliweran bahwa mahar itu sudah tertutup dari penjualan jersey Pogba saja.
Namanya saja mitos, tentu banyak bumbu-bumbu penyedap rasa agar terlihat dramatis. Padahal kenyataannya agak jauh dari itu.
Mengutip AS, harian olahraga yang berbasis di Spanyol, biasanya 85-95% hasil penjualan jersey akan dinikmati oleh pihak apparel. Adidas, Nike, Puma, New Balance, Macron, Joma, apapun itu. Sebab, jersey itu adalah produk mereka, bukan produk klub.
United menjalin kontrak dengan Adidas selama 10 tahun dengan nilai 750 juta poundsterling (Rp 14,31 triliun). Adidas berani membayar mahal karena United adalah sebuah jenama (brand) yang menjual. Bekerja sama dengan United tentu membantu penjualan produk mereka.
Penjualan jersey Pogba disebut-sebut mendatangkan fulus hampir 200 juta poundsterling (Rp 3,82 triliun). Melihat ini saja memang menutup biaya transfer Pogba.
Namun dengan bagi hasil yang hanya 5-15% untuk klub, United 'hanya' memperoleh paling banter 30 juta poundsterling (Rp 572,41 miliar). Baru sekitar sepertiga dari biaya transfernya.
Mekanisme pembayaran bagi hasil ke klub pun tidak bisa langsung. Biasanya ada perjanjian bagi hasil baru disetorkan bisa penjualan jersey sudah menyentuh angka tertentu.
Oleh karena itu, Juventus tidak perlu terlalu bahagia dengan penjualan jersey Ronaldo yang laris manis. Sebab, yang kipas-kipas uang adalah Adidas.
TIM RISET CNBC INDONESIA
(aji/aji) Next Article Gaet Ronaldo, Saham Juventus Lompat Nyaris 6%
Ronaldo adalah magnet. Megabintang Portugal ini membawa antusiasme di mana pun dia berada. Termasuk saat mendarat di Turin.
Juventus yang mulai menjual jersey Ronaldo pun kelimpungan. Dalam 24 jam, sebanyak 520.000 helai replika kostum Ronaldo dengan nomor punggung 7 ludes terjual, mengutip Yahoo Sport. Bahkan toko online Juventus sampai down akibat tingginya pengunjung.
Selama ini ada mitos bahwa penjualan kostum pemain-pemain top mampu menutup biaya transfer. Misalnya saat Manchester United mendatangkan Paul Pogba dari Juventus sebesar 105 juta euro (Rp 1,77 triliun). Banyak informasi berseliweran bahwa mahar itu sudah tertutup dari penjualan jersey Pogba saja.
Namanya saja mitos, tentu banyak bumbu-bumbu penyedap rasa agar terlihat dramatis. Padahal kenyataannya agak jauh dari itu.
Mengutip AS, harian olahraga yang berbasis di Spanyol, biasanya 85-95% hasil penjualan jersey akan dinikmati oleh pihak apparel. Adidas, Nike, Puma, New Balance, Macron, Joma, apapun itu. Sebab, jersey itu adalah produk mereka, bukan produk klub.
United menjalin kontrak dengan Adidas selama 10 tahun dengan nilai 750 juta poundsterling (Rp 14,31 triliun). Adidas berani membayar mahal karena United adalah sebuah jenama (brand) yang menjual. Bekerja sama dengan United tentu membantu penjualan produk mereka.
Penjualan jersey Pogba disebut-sebut mendatangkan fulus hampir 200 juta poundsterling (Rp 3,82 triliun). Melihat ini saja memang menutup biaya transfer Pogba.
Namun dengan bagi hasil yang hanya 5-15% untuk klub, United 'hanya' memperoleh paling banter 30 juta poundsterling (Rp 572,41 miliar). Baru sekitar sepertiga dari biaya transfernya.
Mekanisme pembayaran bagi hasil ke klub pun tidak bisa langsung. Biasanya ada perjanjian bagi hasil baru disetorkan bisa penjualan jersey sudah menyentuh angka tertentu.
Oleh karena itu, Juventus tidak perlu terlalu bahagia dengan penjualan jersey Ronaldo yang laris manis. Sebab, yang kipas-kipas uang adalah Adidas.
TIM RISET CNBC INDONESIA
(aji/aji) Next Article Gaet Ronaldo, Saham Juventus Lompat Nyaris 6%
Tags
Related Articles
Recommendation

Most Popular