Sidang Nadiem Digelar Hari Ini, Ojol Ramai-ramai Penuhi PN Jakpus
Jakarta, CNBC Indonesia - Sidang dakwaan Nadiem Makarim, mantan Mendikbudristek, kembali digelar di PN Jakarta Pusat, Senin (5/1/2026).
Pantauan CNBC Indonesia, Nadiem masuk ke ruang sidang pukul 10:18 WIB. Dia tak berkata banyak saat disapa media di depan ruang sidang.
Saat memasuki ruangan, dia disapa sejumlah pengunjung sidang di ruang Hatta Ali. Beberapa pengunjung sidang terlihat adalah driver ojek online Gojek turut masuk ke ruang sidang Hatta Ali.
Sejumlah driver juga menyuarakan dukungannya untuk membebaskan Nadiem langsung di depan pengadilan.
Pilihan Redaksi |
"Kita doakan semoga beliau disehatkan badannya, dilancarkan urusannya," ucap salah satu perwakilan.
Beberapa karangan bunga juga terlihat di bagian depan pengadilan. Karangan bunga tersebut berisi kata-kata dukungan dan semangat bagi Nadiem dan keluarganya.
Sebelumnya kuasa hukum Nadiem Ari Yusuf Amir, memastikan kliennya akan hadir langsung dalam sidang hari ini. Menurutnya Nadiem ingin membuktikan dirinya tidak melakukan korupsi.
"Nadiem kondisinya masih perawatan, tapi beliau akan hadir sidang besok (read: hari ini), karena beliau ingin segera selesai masalahnya, dan membuktikan ke masyarakat bahwa dia bukan koruptor," ujarnya dikutip dari Detik.com.
Sidang dakwaan pada Nadiem hari ini terkait kasus dugaan korupsi pengadaan laptop Chromebook dan Chrome Device Management (CDM). Sebelumnya sudah dua kali sidang digelar karena Nadiem masih sakit.
(fab/fab)