HP Android Kelas Premium Punya 'Jeroan' Baru, Ini Speknya

Jakarta, CNBC Indonesia - Qualcomm baru saja mengumumkan chipset terbaru Snapdragon 8 Gen 2. Chip ini akan tersedia di berbagai perangkat flagship dari Android paling cepat akhir 2022.
Sejak tahun lalu, Qualcomm mengumumkan skema penamaan terbaru. Dengan begitu memudahkan membedakan chip spesifikasi tertinggi yakni seri Snapdragon 8 dan tingkat mid-to-budget.
Untuk tahun ini, chip Qualcomm menampilkan prosesor Hexagon yang ditingkatkan dengan akselerator tensor lebih besar. Menurut perusahaan, ni diklaim mengalami peningkatan kinerja AI mencapai 4,35 kali.
Chip ini merupakan yang pertama mendukung INT4, yakni format AI presisi Nvidia. Untuk game, Snapdragon 8 Gen 2 mendukung GPU Adreno yang ditingkatkan dengan kinerja game diklaim 25% lebih cepat serta 40% lebih efisien daya dan difasilitasi oleh Kryo CPU, dikutip dari Gizmodo, Rabu (16/11/2022).
Snapdragon 8 Gen 2 menghadirkan kemampuan AI yang ditingkat. Selain itu juga mendukung bawaan audio spasial dan pelacakan dinamis, serta mendukung standar nirkabel.
Qualcomm juga menawarkan pemrosesan AI asli seperti Tensor Google. Yakni menjanjikan pengambilan foto lebih baik pada chipset teranyar itu.
Snapdragon 8 Gen 2 mendukung sensor gambar terbaru, termasuk Samsung ISOCELL HP3, sensor 200 MP disesuaikan dengan chip khusus ini. Selain juga sensor yang mendukung format HDR dari Sony.
Gizmodo mencatat Motorola dan OnePlus akan menggunakan chipset terbaru ini. Xiaomi, Oppo, dan merek lain dengan penjualan luar negeri kemungkinan jadi yang pertama didukung chip tersebut pada akhir tahun mendatang.
Namun untuk Samsung Galaxy S23, kemungkinan diluncurkan tahun depan, belum diketahui akan menggunakan chip dari Qualcomm. Perusahaan asal Korea Selatan memiliki chip Exynos, meskipun chip tersebut hanya digunakan di beberapa pasar dan tidak pernah digunakan pada produk yang dirilis di Amerika Serikat (AS).
[Gambas:Video CNBC]