Merasa Bosan? Coba Mainkan 5 Game Online Sederhana Ini

Tech - Tim, CNBC Indonesia
16 June 2022 12:45
INFOGRAFIS, Call of Duty Raup 7,5 Triliun Dalam Sekejap Foto: Infografis game online tanpa kuota internet (CNBC Indonesia/Edward Ricardo)

Jakarta, CNBC Indonesia - Jika Anda sedang merasa bosan di rumah atau memiliki waktu luang sehabis jam kantor, maka tak ada salahnya Anda mencoba permainan-permainan simpel dan sederhana yang bisa Anda mainkan secara online.

Tapi, apa yang ada di pikiran Anda ketika mendengar kata 'game online'? apakah game berat sejenis Mobile Legend, PUBG, DoTA, ataupun Free Fire? Memang game berat seperti itu lagi naik daun beberapa waktu ini, Tapi bagaimana jika Anda ingin merasakan main game online tapi spesifikasi smartphone, laptop atau mungkin internet yang Anda pakai sedang terasa lambat?

Tenang saja, kali ini kami akan membagikan beberapa game online sederhana yang dapat Anda mainkan tanpa harus memiliki spesifikasi smartphone, laptop atau koneksi internet tingkat tinggi. Game-game ini terlihat cukup menarik dengan desain grafis yang tidak terlalu mencolok yang dapat dimainkan oleh siapa saja.

Berikut daftar game online sederhana yang bisa anda mainkan:

1. Fruit Ninja Online

Saya yakin Anda pernah bermain atau setidaknya pernah mendengar game ini, bukan? Ya, Fruit Ninja adalah game yang cukup populer beberapa tahun silam di Indonesia ini sangat mudah untuk dimainkan. Anda hanya perlu menggeser-geserkan jari-jari Anda (swipe) untuk mengontrol permainan.

Berita baiknya adalah game ini ternyata juga telah disediakan secara online yang bisa dimainkan bersama seorang teman Anda.

Sementara dalam offline, tugas Anda cukuplah sederhana, yaitu Anda akan diminta untuk mengiris-iris buah-buahan seperti semangka, manga, melon dll yang ada seperti layaknya seorang Ninja dengan hanya melakukan swipe saja, namun pada Fruit Ninja Online Anda juga harus menjauhkan Anda dari buah-buahan lawan Anda.

2. Angry Birds Online

Permainan Angry Birds juga layak Anda coba untuk mengisi waktu luang Anda. Selain mudah dimainkan, permainan ini terdiri dari beberapa level dengan tantangan dan tingkat kesulitan yang berbeda-beda. Jadi Anda akan memiliki banyak pilihan saat memainkannya.

Saat ini, Angry Birds juga tersedia dalam versi online-nya dimana Anda dapat bermain dengan seorang teman.

Oh iya, game simpel ini dapat dimainkan oleh siapa saja, termasuk orang dewasa karena dianggap cukup menghibur. Anda diminta untuk membidik sejumlah binatang yang bersembunyi di bata-bata dengan alat ketapel. Jika tepat sasaran, maka bata-bata itu akan hancur, dan melenyapkan binatang yang bersembunyi. Untuk itu, Anda pun akan memperoleh skor permainan.

3. Slither io

Anda pernah mendengar permainan cacing di ponsel sederhana, bukan? Game yang dulu bernama snake ini ternyata sekarang bisa dimainkan secara online. Ya, dengan menggunakan browser, Anda kini tidak perlu lagi menginstall permainan ini untuk perangkat ponsel Anda sebab sudah ada versi online-nya.

Untuk versi online-nya, game ini bernama Slither.io yang tentunya juga sangat mudah untuk dimainkan. Anda harus mengarahkan cacing Anda ke titik-titik yang tersebar untuk menjadi tumbuh lebih besar dan mendapatkan skor yang lebih tinggi. Selain itu, Anda juga diminta untuk melilit cacing lain supaya mendapatkan poin lebih banyak lagi. Pastinya jika dibandingkan dengan versi lamanya, versi baru permainan ini memiliki tampilan grafis yang jauh lebih baik dan menarik.

4. Freecell Solitaire

Permainan Freecell Solitaire dianggap sebagai salah satu permainan paling mudah untuk dimainkan oleh siapa saja dan dimana saja. Permainan menyusun kartu ini dulu pertama kali diperkenalkan di tahun 1990-an bersamaan dengan lahirnya sistem operasi Windows.

Jika Anda berfikir versi lama belum cukup memenuhi keinginan Anda dalam bermain Solitaire, maka Anda bisa mencoba berbagai website yang menawarkan jenis permainan ini dengan bermacam-macam tipe atau varian kartu. Kebetulan saat ini, ada puluhan website yang memberikan jenis permainan kartu Freecell Solitaire ini.

Game Freecell Solitaire secara online ini biasanya disediakan secara gratis dan tentunya sangat menghibur Anda.

5. Entanglement

Salah satu game sederhana yang bisa Anda mainkan secara online dan mudah sekali adalah Entanglement. Permainan ini adalah permainan yang sempurna dan cocok bagi Anda yang ingin menghilangkan stres Anda.

Meskipun kurang begitu populer di Indonesia, namun permainan Entanglement ini cukup menghibur, walaupun Anda kurang suka dengan permainan bertemakan teka-teki. Karena itu, apa salahnya jika Anda mencoba permainan ini secara online.

Adapun tujuan permainan ini cukup simpel yaitu membuat jalan terpanjang melalui ubin-ubin yang Anda letakkan. Perlu Anda ketahui bahwa ubin-ubin ini dimunculkan secara acak, namun Anda akan memperoleh opsi yang cukup untuk meletakkan ubin-ubin ini secara tepat.

Menariknya lagi, game kasual ini juga diiringi dengan musik-musik latar yang enak terdengar.

Nah, itu dia game online menarik yang bisa Anda mainkan di saat bosan. Cobain, yuk!


[Gambas:Video CNBC]
Artikel Selanjutnya

Diam-diam Putra Mahkota Saudi Terjun ke Bisnis Game Online


(roy/roy)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Terpopuler
    spinner loading
LAINNYA DI DETIKNETWORK
    spinner loading
Features
    spinner loading