Kapan Advanced Server FF Dibuka? Ini Dia Jawabannya

Novina Putri Bestari, CNBC Indonesia
Kamis, 12/05/2022 19:35 WIB
Foto: Free Fire (Youtube)

Jakarta, CNBC Indonesia - Free Fire kembali membuka advanced server telah dibuka sejak Kamis hari ini (12/5/2022). Pengumuman tersebut tersedia dalam laman advance FF.

Sementara itu untuk server close akan dilakukan pada 23 Mei 2022 mendatang, dikutip Kamis (12/5/2022). Server akan pada pukul 17.12 WIB dan ditutup pukul 17.23 WIB setiap harinya.

Free Fire Advance Server membatasi jumlah pemain yang bisa mencoba calon fitur ini. Jadi kalian yang sudah terdaftar harus buru-buru mencoba untuk masuk. 


Dalam laman itu, Free Fire menjelaskan Advance Server adalah program di mana pemain bisa mencoba beragam fitur terbaru yang belum dirilis sebelumnya. Selain itu para pemain juga akan membantu pihak perusahaan menemukan bug dan melaporkannya.

"Pemain akan membantu menemukan dan melaporkan bug pada Free Fire Advance Server dan memberikan input pada fitur terbaru," tulis Free Fire.

Pemain yang menemukan bug dalam Advanced Server akan mendapatkan hadiah. Dalam akun Instagramnya, Free Fire menyatakan mereka akan berkesempatan mendapatkan Diamond.

Peraturan untuk mencobanya adalah dengan menggunakan kode aktivasi saat log in. Ada beberapa kode yang tersedia pada Advance Server ini.

"Pakai kode aktivasi untuk log in pada Advance Server. Tersedia kode dalam jumlah terbatas. Registrasi sekarang dan dapatkan kode kamu," kata pihak Free Fire.

Berikut ini cara daftarnya:

1. Masuk ke laman ff-advance.ff.garena.com.
2. Login dengan menggunakan akun Facebook.
3. Masukkan data profil, termasuk nama, email dan nomor ponsel.
4. Klik Gabung Sekarang.
5. Bila berhasil, kalian akan meneui tombol download aplikasi.
6. Download aplikasi dan instal di HP kamu.


(npb/roy)
Saksikan video di bawah ini:

Video: "Ledakan" Adopsi AI-Cloud, Infrastruktur Server RI Siap Hadapi?