
Harga Emas Tiba -Tiba Ambruk ke Level US$ 3.900, Perak Rekor: Ada Apa?

Dari sisi lain, harga perak (XAG) di pasar spot pada penutupan perdagangan Kamis (9/10/2025), masih mencatatkan kenaikan 0,48% di level US$49,11 per troy ons. Pada perdagangan intraday harga perak sempat menyentuh level tertinggi sepanjang masa di US$51,22 per troy ons. Sebelum akhirnya kembali di level psikologis US$49 per troy ons.
Dan pada perdagangan hari ini Jumat (10/10/2025) hingga pukul 06.25 WIB, harga perak di pasar spot melemah 0,24% di level US$48,99 per troy ons.
Perak naik lebih dari 70% sepanjang tahun ini, diuntungkan oleh faktor-faktor yang sama yang mendorong reli emas serta ketatnya pasar spot.
Harga perak telah menguat 72% di sepanjang tahun ini, didorong oleh faktor-faktor yang sama yang mendorong emas dan didukung oleh ketatnya pasar.
"Perak juga diuntungkan karena investor mengalihkan perhatian mereka ke seluruh kompleks logam mulia di tengah permainan safe haven yang lebih luas," ujar Han Tan, kepala analis pasar di Nemo.money.
