
Potret Gibran Uji Coba Makan Gratis di Tangerang, Yuk Intip Menunya!
Makan bergizi gratis merupakan program unggulan yang dibawa Prabowo-Gibran.

Siswa-siswi menyantap hidangan makan bergizi saat uji coba program makan bergizi gratis di SDN 4 Tangerang, Banten, Senin (5/8/2024). (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

Makan bergizi gratis merupakan program unggulan yang dibawa Prabowo-Gibran saat kampanye di Pilpres 2024 lalu dan tetap berpegang kepada anggaran yang tersedia pada RAPBN 2025 sebesar Rp71 triliun. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

Adapun menu dengan harga Rp15 ribu yang disediakan pada hari ini adalah nasi putih dengan lauk sayuran, telur fuyunghai, buah, dan satu kotak susu UHT. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

Sementara untuk makanan menu makan bergizi gratis tersebut merupakan buatan UMKM rumahan disekitar sekolah. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

Pantauan CNBC Indonesia, Wapres terpilih Gibran (kiri) menghampiri satu per satu siswa-siswi kelas di sekolah tersebut saat uji coba makan bergizi gratis. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

Uji coba makan bergizi gratis ini diikuti oleh ratusan siswa-siswa maulai dari kelas satu hingga kelas 6 di sekolah dasar tersebut. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

Para siswa juga tampak antusias saat menikmati sajian makan bergizi gratis dan mendapatkan buku gratis. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

Sebagai informasi, program makan bergizi gratis tak terbatas pada makan siang saja, melainkan meliputi juga sarapan pagi. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

"Program makanan gratis itu bukan program makan siang saja, program makan gratis adalah terdiri dari sarapan dan makan siang," kata Hashim dalam sambutannya di Dialog Nasional Program Makanan Bergizi. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

Program makan bergizi gratis juga dinilai bisa mengatasi persoalan Daerah Rawan Pangan, mengurangi angka gizi buruk hingga stunting dan menggerakan ekonomi pedesaan. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)