
Waduh! Bus Tingkat Pengangkut 70 Pekerja Terbalik di Inggris
Sebuah bus tingkat terbalik di kawasan Cannington, Inggris barat daya karena kondisi jalan yang tertutup es.

Sebuah bus tingkat terbalik di kawasan Cannington, Inggris barat daya, Selasa (17/1/2023). Dikutip dari Reuters, BBC melaporkan kecelakaan tersebut terjadi karena kondisi jalan yang tertutup es. (Photo by Finnbarr Webster/Getty Images)

Bus berada di sisi belakang barisan polisi, dengan petugas di tempat kejadian. REUTERS/Toby Melville

Menurut BBC, bus tersebut membawa 70 pekerja Hinkley Point C, 54 di antaranya dirawat di tempat kejadian karena luka-luka. (Photo by Finnbarr Webster/Getty Images)

Dua puluh enam dari mereka dibawa ke unit cedera ringan Bridgwater dan Rumah Sakit Southmead di Bristol untuk perawatan lebih lanjut. (Photo by Finnbarr Webster/Getty Images)

Hinkley Point C adalah salah satu pembangkit listrik tenaga nuklir tua di Inggris, terletak sekitar 170 mil (247 km) barat daya ibu kota London. Polisi setempat mengatakan di Twitter tidak ada kematian, tetapi beberapa penumpang terluka. "Insiden tersebut awalnya dinyatakan sebagai insiden besar, namun kemudian dihentikan," tulis postingan tersebut. REUTERS/Toby Melville