Harga Minyak Goreng Beneran Turun? Cek Harga Terbaru di Sini!

Jakarta, CNBC Indonesia - Harga minyak goreng terpantau sudah mengalami penurunan tipis, pascapemerintah menutup keran ekspor pada Kamis, 28 April 2022. Bahkan stok minyak goreng juga sudah terpantau banyak tersedia di pasar hingga ritel modern.
Meski begitu menurut peritel, penurunan harga minyak goreng disebabkan karena promo.
"Kalau dibilang karena kondisi saat ini, ada larangan ekspor lalu harga turun itu belum," kata Sekretaris Jenderal Aprindo Solihin kepada CNBC Indonesia, beberapa waktu lalu.
Dia menambahkan, keputusan memberikan diskon harga kadang hasil kerja sama peritel dengan prinsipal pemilik barang. Atau, lanjut Solihin, toko mempertimbangkan posisi stok yang tinggi.
"Ya (ada banyak faktor mendasari program promo diskon harga di ritel). Yang jelas kita ada standar margin. Untuk barang fast moving itu kita sulit ambil margin besar. Terutama barang sensitif harga seperti minyak goreng dan gula. Nanti jadinya konsumen asumsikan terlalu mahal dan nggak mau lagi belanja di kita," jelas Solihin.
Pada awal tahun harga minyak goreng mencapai Rp 20.150 - 20.500 per kilogram tergantung merek. Harga minyak goreng curah mencapai Rp 18.650 per kilogram.
Berlanjut hingga bulan Maret harga minyak goreng melonjak menjadi Rp 22.200 - 24.000 per liter, dan 18.950 per kilogram.
Lalu pada bulan April harga minyak goreng kembali naik menjadi Rp 26.400 - 26.950 per liter dan minyak goreng curah Rp 19.900 per kilogram.
Hari ini 6 Mei 2022, harga minyak goreng di Alfamidi di kawasan Kapten Yusuf, Bogor, Jawa Barat masih terpantau tinggi. Dimana untuk harga minyak goreng berkisar diantara Rp 20.700 - 22.300 per liter.
Berikut rincian harga hari ini (Jumat, 6/5/2022) berdasarkan merek:
1. Filma 2 liter Rp 54.500
2. Tropical 2 liter Rp 52.200
3. Fortune 2 liter Rp 48.700
4. Sania 2 liter Rp 48.900
5. Bimoli 2 liter Rp 49.800.
Sementara itu situs Informasi Pangan Jakarta mencatat, harga minyak goreng curah hari ini naik Rp500 menjadi Rp19.681 per kg.
[Gambas:Video CNBC]
Harga Migor Hari Ini: Masih Ada yang di Atas Rp 50 Ribu/2L
(dce/dce)