Internasional

Varian Ganas India Kepung Dunia, Ditemukan Juga di Malaysia!

News - Sefti Oktarianisa, CNBC Indonesia
03 May 2021 03:40
A Malaysian national flag is on display in front of the prime minister's office building in Putrajaya, Malaysia Friday, March 20, 2020. Malaysian government issued a movement order to the public starting from March 18 until March 31 to block the spread of the new coronavirus. For most people the new coronavirus causes only mild or moderate symptoms, but for some it can cause more severe illness. (AP Photo/Vincent Thian) Foto: Kantor perdana menteri Malaysia di Putrajaya, Malaysia. (AP Photo/Vincent Thian)

Jakarta, CNBC IndonesiaMalaysia mendeteksi kasus pertama varian virus corona India. Varian B.1.617, disebut sangat menular dan menjadi salah satu faktor "tsunami" Covid-19 di negeri Bollywood.

"Varian terdeteksi di warga negara India yang diperiksa di Bandara Internasional Kuala Lumpur," kata Menteri Kesehatan India, Adham Baba, Minggu (2/5/2021) ditulis Reuters.

Sebelumnya Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mendeskripsikan B.1.617 sebagai "variant of interest". Ini menunjukkan kemungkinan mutasi yang membuat virus lebih mudah menular, menyebabkan penyakit parah atau kebal terhadap vaksin.

"Kami mengimbau masyarakat untuk tetap tenang ... Semua upaya kesehatan masyarakat akan terus dilakukan guna memutus mata rantai penularan dan menjamin keamanan masyarakat," kata Adham lagi.

Malaysia secara resmi melarang penerbangan ke dan dari India sejak Rabu pekan lalu. Negeri Jiran pun kini menghadapi lonjakan kasus Covid-19.

Kemarin, Malaysia mencatat 3.418 kasus corona harian baru. Ini menjadikan total kasus sejak Covid-19 mewabah menjadi 415.012 kasus dengan 1.500 kematian.

Halaman Selanjutnya >> Ada di 19 Negara

Ada di 19 Negara
BACA HALAMAN BERIKUTNYA
HALAMAN :
1 2

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Terpopuler
    spinner loading
LAINNYA DI DETIKNETWORK
    spinner loading
Features
    spinner loading