
Update Kapal Selam KRI Nanggala yang Hilang: Sonar Terdeteksi
Muh Iqbal, CNBC Indonesia
23 April 2021 11:57

Jakarta, CNBC Indonesia - Ada kabar terbaru dalam upaya pencarian kapal selam KRI Nanggala-402 yang hilang di perairan Bali. TNI mengungkap kemungkinan KRI Nanggala-402 terbawa arus. Namun ada sonar terdetekasi.
"Untuk ruas, jelas ruas sudah diadakan penyisiran secara luas, karena semuanya kita juga memang, saya secara teknis tidak... tapi saya sudah menanyakan, ya bisa saja arus bawah laut membawa semuanya ketika dia mengapung bisa terbawa ke mana tapi artinya wilayah-wilayah yang diperkirakan," kata Kapuspen TNI Mayjen Achmad Riad.
Achmad mengatakan KRI Nanggala-402 saat ini sudah tidak bersuara. Menurut dia, hanya sonar yang bisa mendeteksi keberadaan kapal selam tersebut.
Saat ini total ada 21 KRI yang terjun langsung dalam pencarian KRI Nanggala-402.
"KRI yang dikerahkan pada proses pencarian, jadi disampaikan 21," ucap Achmad Riad.
Dari 21 KRI itu, disebut Achmad, salah satunya adalah KRI Alugoro-405. Nantinya, menurut Achmad, apabila ada penambahan personel akan disampaikan kemudian.
"(Total) 21 itu sudah 1 termasuk KRI Alugoro, jadi total jumlahnya saya sampaikan adalah 21 KRI. Kalaupun nanti ada penambahan, tapi yang jelas saat ini ada 21 KRI, termasuk KRI Alugoro, yaitu kapal selam juga," kata Achmad.
Artikel Selengkapnya >> KRI Nanggala-402 Sudah Tak Bersuara, Cuma Sonar yang Bisa Deteksi
(dru)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article Breaking! Kapal Selam KRI Nanggala Hilang Kontak di Laut Bali
Most Popular