
Jakarta Banjir, Ini Update Kondisi KRL dan Jalan Tol
Cantika Adinda Putri & Monica Wareza, CNBC Indonesia
25 February 2020 08:02

Jakarta, CNBC Indonesia - Sebagian wilayah di Jakarta dan sekitarnya mengalami banjir pagi ini, akibat hujan lebat yang mengguyur sejak malam tadi. Transportasi kereta listrik (KRL) dan jalan tol pun sebagian ikut terimbas.
Untuk KRL, VP Corporate Communications PT Kereta Commuter Indonesia (KCI), Anne Purba, mengatakan ada rekayasa operasi KRL, karena sejumlah rel terendam air pagi ini.
"Genangan terpantau di lintas antara Stasiun Kampung Bandan - Stasiun Kemayoran, dan di Stasiun Sudirman. Hujan lebat sejak malam tadi juga mengakibatkan tahap akhir pekerjaan penggantian wesel di Stasiun Jakarta Kota belum sempurna," ujar Anne, Selasa (25/2/2020).
Untuk itu sebagai antisipasi PT KCI melakukan rekayasa pola operasi sebagai berikut:
Sementara itu, Corporate Communication & Community Development Group Head PT Jasa Marga Tbk, Dwimawan Heru, mengatakan ada beberapa titik genangan air di sejumlah tol milik Jasa Marga. Di antaranya sebagai berikut:
Jalan Tol Jakarta-Cikampek
1. Arah Cikampek
Arah Tangerang: Km 14 dan Km 15 ada genangan air di lajur 1 sekitar 5-10 cm
Jalan Tol Jagorawi
Arah Bogor: Km 3+600, genangan 5-10 cm di lajur paling kiri
Jalan Tol JORR Non S
1. Arah Rorotan:
2. Arah Jatiasih:
(wed/wed) Next Article Jakarta Banjir, Tol Dalam Kota Gratis Selama 18 Jam
Untuk KRL, VP Corporate Communications PT Kereta Commuter Indonesia (KCI), Anne Purba, mengatakan ada rekayasa operasi KRL, karena sejumlah rel terendam air pagi ini.
"Genangan terpantau di lintas antara Stasiun Kampung Bandan - Stasiun Kemayoran, dan di Stasiun Sudirman. Hujan lebat sejak malam tadi juga mengakibatkan tahap akhir pekerjaan penggantian wesel di Stasiun Jakarta Kota belum sempurna," ujar Anne, Selasa (25/2/2020).
- Lintas Bogor/Depok - Angke/Jatinegara PP perjalanan hanya sampai Stasiun Manggarai.
- Bekasi - Jakarta Kota PP via Pasar Senen, perjalanan hanya sampai Stasiun Pasar Senen.
- Lintas Bogor/Depok - Jakarta Kota PP sebagian perjalanannya diatur hanya sampai Stasiun Manggarai.
- Lintas Bekasi - Jakarta Kota PP via Manggarai sebagian perjalanannya diatur hanya sampai Stasiun Manggarai.
Sementara itu, Corporate Communication & Community Development Group Head PT Jasa Marga Tbk, Dwimawan Heru, mengatakan ada beberapa titik genangan air di sejumlah tol milik Jasa Marga. Di antaranya sebagai berikut:
Jalan Tol Jakarta-Cikampek
1. Arah Cikampek
- 19, masih aman dilalui oleh pengguna jalan. Genangan di Lajur 1 dengan tinggi 10-15 cm.
- Rest Area Km 19A ditutup, saat ini di dalam rest area terdapat genangan 10-15 cm.
- Km 34, masih aman dilalui oleh pengguna jalan. Genangan di Lajur 1 dan Lajur 2 dengan tinggi 10 cm.
- Km 19, ada genangan setinggi 25-30 cm. Pengguna jalan dari arah Cikampek ke Jakarta diimbau untuk mengambil jalur alternatif lainnya
- Akses masuk Gerbang Tol Jatibening (Km 8) masih aman dilalui oleh pengguna jalan. Genangan di Lajur 1 dan Lajur 2 dengan tinggi 15 cm.
- Km 8, bahu jalan dan 2 lajur saat ini terdapat genangan sekitar 20-25 cm. Pengguna jalan dari arah Cikunir/Bekasi arah Jakarta diimbau untuk mengambil jalur alternatif lainnya seperti Jalan Tol JORR.
Arah Tangerang: Km 14 dan Km 15 ada genangan air di lajur 1 sekitar 5-10 cm
Jalan Tol Jagorawi
Arah Bogor: Km 3+600, genangan 5-10 cm di lajur paling kiri
Jalan Tol JORR Non S
1. Arah Rorotan:
- Km 44+700, masih aman dilalui oleh pengguna jalan. Genangan di 3 Lajur dengan tinggi 15-20 cm.
- Keluar Rorotan ditutup karena jalan nasional Kawasan Berikat Nusantara (KBN) terdapat genangan 45-50cm.
2. Arah Jatiasih:
- Terowongan dari GT Cikunir 4 arah Jatiasin ditutup sementara karena ada genangan air, dialihkan ke GT Kalimalang 2
- Km 44+600 ada genangan air 10-15cm, masih aman dilalui pengguna jalan
- Akses keluar Meruya, terdapat genangan 4-5 cm di semua lajur
(wed/wed) Next Article Jakarta Banjir, Tol Dalam Kota Gratis Selama 18 Jam
Most Popular