InvesTime

Live! Bank Mini Liar Lagi, Sinyal Beli atau Jebakan Batman?

My Money - CNBC Indonesia, CNBC Indonesia
16 June 2021 18:14
Chris Apriliony, Analis Jasa Utama Capital Sekuritas Foto: Chris Apriliony, Analis Jasa Utama Capital Sekuritas

Jakarta, CNBC Indonesia - Pernyataan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang menegaskan akan segera merilis Peraturan OJK terbaru berkaitan dengan pendirian bank umum dan layanan digital memicu saham-saham bank mini, bank dengan modal inti Rp 2-5 triliun (BUKU II) kembali euforia di pasar saham.

Bank-bank mini ini memang diharuskan punya modal inti minimal Rp 2 triliun dan wajib Rp 3 triliun tahun depan jika tidak ingin turun kelas jadi BPR, jadi ada potensi dicaplok atau mencari strategic partners di tengah tren bank digital saat ini.

Apakah tepat masuk saat ini, atau lebih baik menunggu momentum selanjutnya? 

Simak perbincangan bersama Chris Apriliony, analis PT Jasa Utama Capital sekuritas, LIVE, Rabu malam ini (16/6/2021), mulai pukul 18.15 WIB, di InvesTime CNBC Indonesia.




[Gambas:Video CNBC]
Artikel Selanjutnya

Saham-saham Bank Mini Ngamuk, Cek Dulu Fundamentalnya Gaes!


(tas/tas)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Terpopuler
    spinner loading
LAINNYA DI DETIKNETWORK
    spinner loading
Features
    spinner loading