Menkes Targetkan Peserta Cek Kesehatan Gratis Tembus 136 Juta di 2026

Emir Yanwardhana,  CNBC Indonesia
23 January 2026 18:25
Menteri Kesehatan RI, Budi Gunadi Sadikin tiba di Istana Negara. (CNBC Indonesia/Tri Susilo)
Foto: Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin. (CNBC Indonesia/Tri Susilo)

Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin membeberkan capaian program Cek Kesehatan Gratis (CKG) tahun 2025 dan target program tersebut tahun depan.

BGS, sapaan akrab Budi Gunadi Sadikin, menjelaskan penerima manfaat program CKG sudah mencapai 70 juta sepanjang tahun lalu. Hasil yang terlihat juga beragam di mana ada masyarakat yang sehat sekali, sehat, cukup sehat, kurang sehat, dan tidak sehat.



BGS menjelaskan, program tersebut bersifat preventif untuk menjaga masyarakat agar tetap sehat. Untuk itu, menurut dia, program ini harus terus dilanjutkan untuk mendukung target dari Presiden Prabowo Subianto menciptakan masyarakat yang sehat.

"Tujuannya bukan cek kesehatannya, bukan screening-nya tapi kembali lagi masyarakat kita harus sehat," kata BGS dalam konferensi pers, Jumat (23/1/2026).

"Targetnya 136 juta (tahun 2026). Jadi dari 70 juta mau kita naikkan ke 136 juta," tambahnya.

Dalam kesempatan itu, BGS mengatakan, ada penambahan program yang ingin dilakukan Kementerian Kesehatan untuk tetap menjaga masyarakat sehat. Yaitu dilakukan tindak lanjut bagi masyarakat yang mendapatkan hasil cek kesehatan kurang baik hasilnya.

"Pilot project-nya sudah jalan. Untuk memastikan orang yang kita identifikasi kurang sehat, di kita itu rapornya kuning ada yang tidak sehat atau rapornya merah, itu harus ditindaklanjuti, harus kita tata laksana agar kembali menjadi sehat," ujar BGS.

Menurut dia, hal tersebut yang akan membedakan program CKG tahun 2025 dengan tahun 2026 ini.

"Selain jumlah masyarakat yang kita screening naik dari 70 juta ke 136 juta, yang paling penting adalah kita akan mulai terapkan tata laksananya, dan pengobatan perawatannya," katanya.

(miq/miq)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article Prabowo: Sebagian Besar Rakyat Kita Punya Masalah Gigi-Penyakit Gigi


Most Popular
Features