Sejarah! Miss Palestine Tampil Perdana di Kontes Miss Universe

Fergi Nadira, CNBC Indonesia
Kamis, 06/11/2025 19:30 WIB
Foto: Miss Universe Palestine Nadeen Ayoub. (Tangkapan layar Instagram @misspalestine_org)

Jakarta, CNBC Indonesia - Untuk pertama kalinya dalam sejarah, Palestina mengirimkan wakilnya ke ajang Miss Universe tahun ini. Ia adalah Nadeen Ayoub, model dan aktivis asal Palestina yang kini tengah berkompetisi di kontes kecantikan internasional di Bangkok, Thailand.

Miss Universe Organization (MUO) mengonfirmasi sebelumnya Ayoub resmi menjadi peserta Miss Universe 2025. "Kami dengan bangga menyambut delegasi dari seluruh dunia untuk merayakan keberagaman, pertukaran budaya, dan pemberdayaan perempuan," ujar Kepala Komunikasi MUO Miguel Ángel Martínez,

Martínez menambahkan, Ayoub adalah sosok yang mencerminkan ketahanan dan tekad, nilai yang menjadi inti dari platform Miss Universe. Ia akan bersaing dengan lebih dari 130 kontestan dari berbagai negara dan wilayah di dunia.

Foto: Miss Universe Palestine Nadeen Ayoub. (Tangkapan layar Instagram @misspalestine_org)

Ayoub, perempuan berusia 27 tahun ini merupakan pelatih kebugaran dan nutrisi bersertifikat dengan latar pendidikan sastra dan psikologi. Ia dibesarkan di antara Palestina, Amerika Serikat, dan Kanada oleh ayahnya yang berprofesi sebagai pengacara serta ibunya yang seorang pendidik.


Ayoub bilang, dirinya mengikuti kompetisi ini untuk membawa suara rakyat yang menolak dibungkam.

"Saat kamu memiliki kekuatan itu, kamu juga punya tanggung jawab untuk bersuara. Miss Universe adalah platform besar, dan ada tanggung jawab besar untuk berbicara tentang apa yang terjadi di Gaza. Tak seorang pun boleh diam melihat ketidakadilan. Ini saatnya Palestina hadir di semua panggung dunia," kata Ayoub dikutip ari The National, Kamis (6/11/2025)

Rangkaian awal Miss Universe 2025 sudah dimulai pekan ini dengan sesi perkenalan peserta dari puluhan negara. Dalam video yang beredar di media sosial, Ayoub tampil mengenakan gaun berkelip biru muda dan dengan lantang memperkenalkan diri: "Nadeen Ayoub, Palestine."

Momen itu menjadi simbol penting bagi banyak warga Palestina di tengah konflik berkepanjangan di Gaza. Partisipasi Palestina di Miss Universe terjadi di tengah meningkatnya kritik global terhadap perang Israel di Gaza.

Sejak konflik pecah pada Oktober 2023, Kementerian Kesehatan Palestina mencatat sedikitnya 62.004 korban jiwa. Baik Kementerian Kesehatan maupun PBB menyebut sebagian besar korban adalah perempuan dan anak-anak.


(hsy/hsy)
Saksikan video di bawah ini:

Video: PM Anwar Ibrahim Pamer Merchandise dari G-Dragon