10 Tanaman Paling Hits Selama Pandemi Covid, Sudah Punya?

Lifestyle - Linda Hasibuan, CNBC Indonesia
08 February 2022 10:50
Kaktus (Image by Milada Vigerova from Pixabay) Foto: Kaktus (Image by Milada Vigerova from Pixabay)

Jakarta, CNBC Indonesia - Hobi tanaman hias yang makin hits sejak pandemi diyakini akan berlanjut pada tahun 2022. Tak cuma cantik sebagian pemanis ruangan, sejumlah tanaman hias indoor bahkan memiliki fungsi tambahan sebagai pembersih udara. 

Berikut adalah 10 tanaman hias paling populer pada masa pandemi, dikutip dari laman Apartment Therapy, berdasarkan survei oleh perusahaan Made.

1. Tanaman Hias Laba-laba

Tanaman hias berdaun tipis satu ini berada di peringkat pertama terpopuler selama masa pandemi, dengan hasil pencarian tahunan sebesar 486.000.

Tanaman ini memiliki daun yang tipis panjang dengan garis-garis putih seperti pita. Selain cantik, tanaman ini juga mudah dirawat dan bisa menjernihkan udara di sekitar rumah. Selain itu, tanaman ini juga tidak beracun, sangat aman dari jangkauan anak-anak dan hewan peliharaan di rumah.

2. Lidah Buaya

Tentu banyak yang sudah kenal dengan tanaman hias lidah buaya atau Aloe vera. Lidah buaya memiliki hasil volume pencarian tahunan sebesar 397.200 dan menduduki posisi kedua.

Lidah buaya merupakan tanaman sukulen yang tidak membutuhkan banyak perawatan. Selain itu, perawatannya juga terbilang mudah karena tidak membutuhkan banyak air.

3. Snake Plant

Tanaman terpopuler berikutnya adalah snake plant atau tanaman ular, dengan hasil pencarian sebanyak 397.200. Banyak orang menyukai tanaman ini karena perawatannya yang mudah dan tak perlu banyak air. Tanaman ular sangat suka dengan cahaya yang tidak langsung, sehingga tetap bisa tumbuh di area rumah yang memiliki cahaya redup.

4. Tanaman Sukulen

Tanaman Sukulen (Image by Scott Webb from Pixabay )Foto: Tanaman Sukulen (Image by Scott Webb from Pixabay )
Tanaman Sukulen (Image by Scott Webb from Pixabay )

Menduduki posisi nomor empat, tanaman hias sukulen memiliki hasil pencarian tahunan sebesar 325.200. Tanaman ini tidak membutuhkan banyak air dalam perawatannya dan cocok ditanam di atas pot berukuran kecil hingga sedang.

5. Tanaman Bambu

Berada di urutan kelima sebagai tanaman hias paling populer, tanaman bambu dicari sebanyak 266.400 selama pandemi. Tanaman bambu merupakan tanaman yang biasanya diletakkan di dalam pot atau wadah berukuran kecil. Sangat mudah dirawat, karena hanya membutuhkan air sekitar satu atau dua kali seminggu.

6. Tanaman Udara

Di posisi keenam, ada tanaman udara dengan hasil pencarian sebesar 177.600. Tanaman udara atau air plant termasuk ke dalam jenis Tillandsias. Sama seperti tanaman bambu, tanaman ini juga cuma membutuhkan air setiap satu atau dua kali dalam seminggu.

7. Tanaman Giok

Tanaman Giok yang masih jenis sukulen ini dikenal cukup kuat dan dapat bertahan meski terkena sinar matahari langsung. Tanaman giok menduduki tempat ketujuh dengan hasil pencarian tahunan sebesar 145.200.

8. Tanaman Doa

Tanaman doa identik dengan daun berwarna cerah dan subur. Tanaman ini bisa tumbuh dengan baik di dalam rumah karena hanya membutuhkan sinar matahari tidak langsung. Tanaman doa memiliki hasil pencarian tahunan sebesar 97.200.

9. Tanaman Kaktus

Kaktus adalah salah satu tanaman hias sukulen yang paling ideal. Perawatannya mudah, cukup berikan kaktus banyak sinar matahari dan tidak perlu terlalu banyak air. Kaktus semakin populer sejak pandemi, dengan hasil pencarian tahunan sebanyak 97.200.

10. Tanaman ZZ

Di peringkat terakhir ada tanaman ZZ yang berasal dari Afrika. Tanaman ini bisa hidup dengan cahaya redup dan bisa membersihkan udara di sekitar rumah. Tanaman ZZ memiliki hasil pencarian tahunan sebanyak 52.800 kali.


[Gambas:Video CNBC]
Artikel Selanjutnya

Bukan Hoax, Deretan Tanaman Bikin Udara Rumah Lebih Sejuk


(hsy/hsy)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Terpopuler
    spinner loading
LAINNYA DI DETIKNETWORK
    spinner loading
Features
    spinner loading