Kapan Free Fire FF Maintenance Selesai, Ini Bocorannya

Jakarta, CNBC Indonesia - Free Fire (FF) sedang maintenance server pada hari ini (28/9/2021) sejak pukul 10.00 WIB. Banyak survivor yang bertanya kapan program ini akan selesai.
Melalui akun Instagram resminya, Free Fire Indonesia mengumumkan maintanance akan dilakukan pada pukul 10.00 WIB hingga selesai. Tidak disebutkan kapan maintenance akan selesai, dikutip Selasa (28/9/2021).
Garena meminta para Survivor Indonesia diminta bersabar hingga maintenance selesai dan dijanjikan update-update dan fitur-fitur baru yang membuat permainan makin seru.
Namun Free Fire India mengungkap waktu maintenance. Disebutkan maintenance akan berjalan dari pukul 9.30 AM waktu standar India (IST) hingga 6.30 PM. Para Survivor India diminta bersabar selama maintenance karena tak bisa mengakses game online ini.
Dari keterangan Free Fire India, maintenance akan berlangsung selama 9 jam. Jika maintenance India dan Indonesia membutuhkan waktu yang sama maka maintenance Free Fire di Indonesia akan selesai pukul 19.00 WIB.
Berikut pembaruan yang dihadirkan setelah maintenance selesai:
1. Airdrop Vending Machine. Fitur baru ini akan memudahkan pemain akan memudahkan pemain looting dengan mengurangi jangkauan perjalanan dan peluang bertemu musuh. Alat ini juga menjual item-item yang istimewa dan bisa jadi pelindung ketika diserang saat looting.
2. Tambahan khusus untuk rompi dan helm agar lebih tahan lama di medan tempur. Kapasitas tas akan diperbesar agar cukup untuk item baru.
3. Perhitungan skor di mode Battle Royale Ranked disesuaikan. Mereka yang me-revive pemain lain akan mendapat skor sementara yang di-revive akan mengalami pengurangan skor.
4. treatment Gun yang punya fitur membidik otomatis ke rekan satu tim. Ada juga beberapa senjata yang disetel agar lebih seimbang.
5. Fitur Replay. Pada akhir pertempuran para Survivor akan mendapatkan opsi untuk menyimpan rekamannya yang akan muncul di halaman profil.
[Gambas:Video CNBC]
Jam Berapa Server Free Fire Dibuka?
(roy/roy)