
Sedang Moncer, Emiten Perbankan Berisiko Mendadak Turun Nih

Jakarta, CNBC Indonesia - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik sebesar 0.48% ke level 7.045 poin atau setara naik 38 poin pada perdagangan sesi I hari Rabu (30/11/2022).
Hal ini di dorong salah satunya oleh kenaikan saham-saham perbankan seperti BBCA, BMRI, dan BBRI yang masing-masing naik sebesar 1.11%, 2.42%, dan 0,82%.Dengan bobot pergerakan terhadap IHSG yang siginifikan seperti BBCA memiliki bobot terhadap IHSG sebesar 7,65%, disusul bobot saham BBRI 7,55%, dan BMRI 5,55%.
Secara teknikal, kami melihat untuk BBCA ke depan dapat mengalami koreksi terlebih dahulu ke level support fibonacci retracement di rasio 0.382 di angka 8.238 dan kemudian dapat kembali mengalami kenaikannya.
Kemudian kami melihat pergerakan BMRI ke depan dapat bergerak sideways di level support dan resistance kisaran 9.864 - 10.500 an.
Selanjutnya BBRI telah berhasil mencapai titik resistance nya di level 4.900 - 4.950, memungkinkan BBRI untuk menguji titik resistance become supportnya di level 4.700-an.
TIM RISET CNBC INDONESIA
Sanggahan: Berita ini tidak bertujuan mengajak pembaca untuk membeli atau menjual saham terkait. Keputusan investasi sepenuhnya ada pada diri anda, dan CNBC Indonesia tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan tersebut.
(pap/pap)