Rezki Syahrir

Rezki Syahrir

Rezki Syahrir adalah praktisi dan pengamat kebijakan di bidang pertambangan, transisi energi, dan tata kelola industri ekstraktif, dengan fokus pada pembangunan berkelanjutan, geopolitik, dan mineral kritis. Ia menempuh pendidikan lintas disiplin di Ilmu Pemerintahan (UGM) dan Teknik Pertambangan (UPN “Veteran” Yogyakarta), lalu melanjutkan studi magister International Management of Resources and Environment di TU Bergakademie Freiberg (Jerman) dan KMITL (Thailand), serta meraih gelar PhD dari University of Exeter, Inggris, dengan konsentrasi resource governance. Rezki aktif menjadi narasumber di berbagai forum internasional, terlibat dalam sejumlah asosiasi pertambangan nasional, serta menulis di jurnal ilmiah bereputasi. Ia juga penulis buku The Second Chance, yang merefleksikan pendekatan kritis dan konstruktif terhadap masa depan pembangunan di negara kaya sumber daya alam.