6 Photos
Jalan Hilang Terendam! Penampakan Warga Kedaung-Jakbar Terjang Banjir
Banjir hingga 60 cm merendam permukiman Taman Kota, Kedaung Kali Angke, Jakbar. Warga mengungsi ke masjid, motor mogok, dampak hujan lebat dan elevasi rendah.
Warga melintasi banjir yang melanda pemukiman penduduk di Kawasan Taman Kota, Kedaung Kali Angke, Jakarta Barat, Jumat (23/1/2026). (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)
Banjir yang melanda kawasan tersebut terjadi akibat curah hujan yang tinggi dan elevasi tanah cukup rendah. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)
Ketinggian air saat banjir pada kawasan tersebut mencapai 60 sentimeter meter (cm). (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)
Seorang pengendara terlihat mendorong sepeda motor yang mogok akibat terendam banjir. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)
Sejumlah warga yang terdampak banjir pada kawasan tersebut terlihat mengungsi pada sebuah masjid termasuk sejumlah juga lansia ikut mengungsi. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)
Sebagai informasi, BPBD DKI Jakarta mencatat saat ini terdapat 143 RT dan 16 ruas jalan tergenang banjir dengan ketinggian bervariasi. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)
Untuk wilayah Jakarta Barat sendiri terdapat 40 RT yang terendam banjir dengan ketinggian 20 hingga 120 cm. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)