5 Photos
Tiba-Tiba Muncul Lubang Menganga di Atap Lintasan MRT Jakarta
Atap lintasan MRT di Jalan Sisingamangaraja rusak tertimpa pohon saat gangguan listrik terjadi, menghambat operasional kereta MRT hari ini.
Kondisi atap Lintasan MRT yang mengalami kerusakan usai tertimpa pohon di kawasan Jalan Sisingamangaraja, Jakarta, Kamis (20/11/2025). Insiden ini terjadi di tengah gangguan listrik yang juga memengaruhi operasional MRT. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)
Nampak bagian atap yang tertimpa pohon tampak penyok dan patah pada sisi yang mengarah ke Bundaran Senayan. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)
Terlihat lubang penutup lintasan MRT Jakarta itu menganga cukup besar. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)
Saat ini, petugas masih membereskan sisa-sisa material pohon yang menyebabkan kerusakan. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)
Akibat kejadian ini, arus lalu lintas di sekitar lokasi sempat tersendat. Namun kini telah lancar. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)