Bocoran Proyeksi Ekonomi RI Q3-2025 dari Airlangga, Tumbuh Berapa?
Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Koordinator Ekonomi Airlangga Hartarto membagikan bocoran pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal III-2025. Seperti diketahui, Badan Pusat Statistik (BPS) akan mengumumkan angka pertumbuhan ekonomi pada kuartal III-2025, esok, Rabu (5/11/2025).
Airlangga mengatakan pertumbuhan ekonomi Indonesia masih akan konsisten sesuai dengan tren dalam tujuh tahun terakhir. Artinya, pertumbuhan ekonomi akan tetap berada di kisaran 5%.
"(Pertumbuhan ekonomi) kuartal III konsisten dengan pertumbuhan tujuh tahun," ungkap Airlangga saat ditemui di Kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta Pusat, Selasa (4/11/2025).
Sayangnya, Airlangga enggan merinci secara detail angka pertumbuhan ekonomi di kuartal III ini. "Tunggu besok jam 11," katanya.
Kendati demikian, dia tetap yakin ekonomi Indonesia bisa tumbuh 5,2% sepanjang 2025.
"(Kuartal empat) Cukup tinggi dan mudah-mudahan year on year nya 5,2 kita bisa capai," ujar Airlangga.
Berdasarkan konsensus pasar yang dihimpun CNBC Indonesia, dari 13 institusi/lembaga memperkirakan pertumbuhan ekonomi pada kuartal III-2025 mencapai 5,01% (yoy) dan 1,40% (qtq).
Angka ini sedikit lebih rendah dibandingkan capaian kuartal sebelumnya sebesar 5,12% (yoy), namun masih menunjukkan resiliensi permintaan domestik dan stabilitas ekonomi di tengah tekanan eksternal.
(haa/haa)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article Breaking! BPS Umumkan Inflasi 0,19% Juni 2025