Gempa M 7,6 Guncang Mindanao Filipina, Potensi Tsunami di Sulut-Papua

Tim Redaksi, CNBC Indonesia
10 October 2025 09:28
Infografis/Ini Daftar Gempa Bumi dan Tsunami yang pernah terjadi di Sulbar/Aristya Rahadian
Foto: Ilustrasi gempa dan tsunami. (CNBC Indonesia)

Jakarta, CNBC Indonesia - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan telah terjadi gempa berkekuatan M 7,6, Jumat (10/10/2025) pukul 08:43:58 WIB.

Titik gempa berada pada 7.34 lintang utara dan 126.87 bujur timur. Tepatnya 287 kilometer barat laut Pulau Karatung, Sulawesi Utara (Sulut) atau masuk ke dalam wilayah Mindanao, Filipina.

Kedalaman titik gempa 56 kilometer dan dirasakan IV MMI di Tahuna dan Manado II MMI.

"Peringatan dini tsunami di Sulut, Papua," tulis BMKG.

Berikut wilayah yang berpotensi tsunami berdasarkan pemodelan: (potensi tsunami dengan ketinggian maksimal 50 cm)

- WASPADA: SULUT, KEPULAUAN TALAUD (estimasi waktu tiba: 10-10-2025 09:59:58 WITA)
- WASPADA: SULUT, KOTA-BITUNG (estimasi waktu tiba: 10-10-2025 10:49:13 WITA)
- WASPADA: SULUT, MINAHASA-UTARA BAGIAN SELATAN (estimasi waktu tiba: 10-10-2025 11:01:28 WITA)
- WASPADA: SULUT, MINAHASA BAGIAN SELATAN (estimasi waktu tiba: 10-10-2025 11:02:13 WITA)
- WASPADA: PAPUA, SUPIORI (estimasi waktu tiba: 10-10-2025 12:26:43 WIT).


(miq/miq)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article Gempa M 6,2 Guncang Aceh, BMKG Ingatkan Waspada Gempa Susulan!

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular