Menhub Lapor Jokowi, Proyek Bandara VVIP IKN Terancam Molor

Emir Yanwardhana, CNBC Indonesia
Senin, 29/07/2024 16:30 WIB
Foto: Presiden Joko Widodo meninjau lokasi lapangan upacara HUT Ke-79 Kemerdekaan RI, IKN, Rabu (5/6/2024). (Dok. Sekretariat Presiden/Rusman)

Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menemui Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Garuda, Nusantara, Kalimantan Timur, Senin (29/7/2024). Dalam pertemuannya itu dilakukan pembahasan terkait bandara IKN yang berpotensi mengalami keterlambatan dari target 17 Agustus 2024.

Dalam kesempatan itu juga dihadiri oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, dan Menteri Sekretaris Negara Pratikno, dan Wakil Ketua Otorita IKN Raja Juli Antoni.


Namun menurut Budi Karya pesan Presiden Jokowi menegaskan bahwa setiap pekerjaan pembangunan di IKN tidak boleh terlalu dipaksakan. Supaya sesuai dengan pembangunan yang direncanakan.

"Itu suatu poin yang baik melegakan karena kita tidak akan melakukan satu kegiatan konstruksi yang nantinya gagal konstruksi. Itu secara profesional harus kita pertanggungjawabkan sebagai pemerintah," ujar Budi Karya, mengutip keterangan resmi.

Selain itu Mantan Dirut Angkasa Pura II ini juga membicarakan tentang pemindahan Teluk Balikpapan dan kolaborasi untuk mengintegrasikan transportasi dari Balikpapan ke IKN. Teknologi pemantauan pergerakan juga sedang dipersiapkan untuk mendukung transportasi di kawasan IKN.

"Kita kolaborasi dari Balikpapan ke sini kami yang tanggung jawab, di dalam OIKN. Tetapi kami juga menyiapkan APMS atau teknologi pemantauan pergerakan di OIKN. Insyaallah dalam waktu dekat ini juga selesai," ucap Presiden.


(emy/mij)
Saksikan video di bawah ini:

Video: Bank Tanah Jamin Kepastian Hukum di Wilayah Strategis IKN