
Foto Ribuan Orang Berebut Pegang-Angkat Peti Mati Presiden Iran Raisi
Lautan manusia saling berebut untuk memegang hingga mengangkat peti jenazah dari Presiden Iran Ebrahim Raisi untuk menuju pemakaman.

Lautan manusia saling berebut untuk memegang hingga mengangkat peti jenazah dari Presiden Iran Ebrahim Raisi untuk menuju pemakaman dengan diarak di jalana Tabr, Iran pada Selasa (21/5/2024) waktu setempat. (Ata Dadashi, Fars News Agency via AP)

Para warga saling bahu-membahu mengangkat peti jenazah orang nomor satu di Iran sebagai tanda hormat kepada mendiang Ebrahim Raisi, Menteri Luar Negeri Hossein Amir-Abdollahian serta para delegasi yang turut berada di dalamnya juga tewas. (Iranian Presidency Office via AP)

Ribuan warga tak mampu menyembunyikan kesedihan mereka saat menyambut kedatangan jenazah Raisi. (Iranian Presidency Office via AP)

Setelah dari Qom, jenazah Raisi akan disemayamkan di Masjid Agung Mosalla di Teheran. Kemudian jenazah Raisi akan dipindahkan ke kampung halamannya di Masyhad untuk dimakamkan pada Kamis (23/5/2024). (Ata Dadashi, Fars News Agency via AP)

Diketahui Presiden Iran Ebrahim Raisi tewas dalam kecelakaan helikopter pada Minggu sore waktu setempat. Helikopter yang dinaiki Raisi jatuh di area pegunungan di perbatasan Iran dan Azerbaijan. Ini berada 100 kilometer kota Tabriz, dekat sebuah desa bernama Tavil. (Ata Dadashi, Fars News Agency via AP)

Dengan wafatnya Raisi, Pemimpin Tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei mengumumkan lima hari berkabung mulai tanggal 20 hingga 24 Mei 2024. Ia juga menyampaikan rasa berdukanya terhadap rakyat Iran. (Iranian Presidency Office via AP)