Israel Gempur Jalur Gaza, 232 Warga Palestina Tewas

Ardi Suratman, CNBC Indonesia
08 October 2023 14:03

Jakarta, CNBC Indonesia - Kementerian Kesehatan Palestina di Gaza mengatakan 232 warga Palestina meninggal dunia dan 1.697 orang lainnya luka-luka akibat konflik dengan Israel yang pecah pada Sabtu (7/10).

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu mengatakan bahwa negaranya tengah berperang dengan militer Hamas yang menguasai Jalur Gaza.

Netanyahu memerintahkan pemanggilan pasukan cadangan dan berjanji bahwa Hamas akan menerima akibat dari apa yang dilakukannya saat ini.

Sementara itu, Pemerintah Palestina merespons serangan tersebut dengan menyebutnya sebagai bentuk kekecewaan akibat ketidakadilan yang dialami warga.



Tags

Related Videos
Recommendation
  • 1.
    Loading...
  • 2.
    Loading...
  • 3.
    Loading...