Menkeu-Menkes ASEAN Rapat di Jakarta, Bahas Pandemi Jilid II

Arrijal Rachman, CNBC Indonesia
24 August 2023 08:50
ASEAN Finance - Health Minister Meeting (AFHMM) 2023. (CNBC Indonesia/Arrijal Rachman)
Foto: ASEAN Finance - Health Minister Meeting (AFHMM) 2023. (CNBC Indonesia/Arrijal Rachman)

Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri keuangan dan menteri kesehatan negara-negara ASEAN menggelar pertemuan di Jakarta pagi ini, Kamis (24/8/2023) dalam rangkaian agenda Keketuaan ASEAN 2023.

Rapat tingkat tinggi ASEAN Finance and Health Ministers Meeting (AFHMM) ini membahas upaya pemerintah negara-negara kawasan merespons pandemi dengan berkaca pada kondisi Pandemi Covid-19.

"Ini sesuatu yang baru, jadi kita mengusung adanya kolaborasi antara keuangan dan kesehatan. Ini karena tadi tema dari recovery, rebuilding, berangkat dari kondisi pasca Covid, sehingga kita perlu melihat status dari Covid seperti apa," kata Kepala Pusa Kebijakan Regional dan Bilateral Kemenkeu Yogi Rahmayanti saat media briefing, dikutip Kamis.

Pemerintah Indonesia sebagai pemegang keketuaan ASEAN 2023 melihat momentum dan kebutuhan dalam mempersiapkan diri menghadapi tantangan kesehatan di kawasan.

Dengan demikian, topik diskusi di antaranya financing gaps di ASEAN dalam menghadapi pandemi dan usulan modalitas, status Covid-19 di kawasan, tantangan darurat kesehatan, ASEAN Response Fund, serta diakhir dengan joint Ministerial statement.

"Hasil dari sini akan didiskusikan kembali seperti apa kerja sama atau dukungan jalur keuangan terhadap jalur kesehatan, supaya memperkecil atau menutup gap pembiayaan di bidang kesehatan khususnya untuk merespons pandemi," ujar Yogi.

Para menteri keuangan dan menteri kesehatan negara-negara ASEAN telah tiba di ruang rapat sekitar pukul 08.25 WIB. Duduk di tengah ruang rapat yang di desain melingkar ada Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin.

"Saya harap kalian semua sudah menikmati kopi yang telah disediakan di depan ruang rapat," ucap Sri Mulyani.

Rapat selanjutnya dilaksanakan secara tertutup. Setelahnya, Sri Mulyani diagendakan untuk memberikan statement hasil rapat kepada publik dan menteri kesehatan akan menyampaikan penjelasan saat konferensi pers pada pukul 09.45 WIB.


(haa/haa)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article Sri Mulyani Kenang Skenario Lama Penyelamatan Krisis Finansial Asia

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular