Internasional

Geger, Bandara Turki Tutup karena UFO

sef, CNBC Indonesia
23 May 2023 20:00
FILE PHOTO: A Turkish airlines airplane at a docking station at the TAV airport in Skopje, Macedonia May 16, 2018/File Photo
Foto: Ilustrasi (REUTERS/Ognen Teofilovski)

Jakarta, CNBC Indonesia - Kejadian heboh melanda Turki. Bandara Gaziantep terpaksa ditutup sementara karena objek tak dikenal alias (unidentified flying object/UFO).

"Peringatan objek tak dikenal menghentikan penerbangan di Bandara sekitar 12 jam," tulis hurriyetdailynews dikutip Selasa (23/5/2023).

Sebenarnya kejadian ini berlangsung 20 Mei tengah malam. Dalam laporan media lokal tersebut sebuah objek tak dikenal terdeteksi oleh awak kokpit dua pesawat penumpang di ketinggian sekitar 9.000 kaki (2.743 meter) di provinsi selatan Gaziantep.

Pilot melaporkan situasi tersebut ke Menara Kontrol Lalu Lintas Udara Gaziantep. Diketahui dari pejabat bahwa pengawas lalu lintas udara juga mengkonfirmasi objek tak dikenal tersebut.

Setelah insiden itu, penerbangan ditangguhkan. Beberapa pesawat yang dijadwalkan mendarat di Gaziantep dialihkan ke bandara di provinsi selatan lainnya, seperti Şanlıurfa dan Adana.

"Sebanyak 26 penerbangan, 13 keberangkatan dan 13 pendaratan dibatalkan," tulis media itu lagi.

"Penerbangan kembali normal setelah sekitar 12 jam di bandara tempat ratusan penumpang menunggu," tambahnya.

Dilaporkan penerbangan Turkish Airlines dari Bandara Istanbul dan penerbangan AnadoluJet dari Bandara Sabiha Gökçen ke Gaziantep juga ditunda. Kedua penerbangan berangkat dari Istanbul sekitar tengah hari.

Menurut informasi yang diterima dari Direktorat Utama Otoritas Bandara Negara Bagian (DHMI) Bandara Gaziantep, Notice to Air Missions (NOTAM) tidak diterbitkan. NOTAM adalah siaran peringatan yang dilakukan dalam rangka mengumumkan adanya pekerjaan, pelayanan, cara, atau bahaya dan setiap perubahan waktunya kepada pejabat yang berkaitan dengan operasi penerbangan.


(sef/sef)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article Pesawat Militer Turki Jatuh, 2 Pilot Tewas

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular