Luhut Cerita Soal Afrika: Sungguh Sangat Menyedihkan

News - Romys Binekasri, CNBC Indonesia
01 February 2023 20:40
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan di acara Mandiri Investment Forum 2023. (Bloomberg via Getty Images/Bloomberg) Foto: Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan di acara Mandiri Investment Forum 2023. (Bloomberg via Getty Images/Bloomberg)

Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan bercerita, beberapa waktu lalu dirinya melawat ke beberapa negara Afrika seperti Kenya, Kongo, dan Zimbabwe. Menurutnya, mereka sangat kagum dengan pencapaian Indonesia.

"Saya di Afrika minggu lalu, saya pergi ke Kenya, Kongo, Zimbabwe. Mereka sangat senang dan suka dengan Indonesia karena saya bilang pada mereka apa yang sudah kita lakukan di Indonesia," kata Luhut di Hotel Fairmont Jakarta, Rabu (1/2).

Dia bilang Indonesia harus memiliki keberanian dan sinergi yang baik. Luhut menyebut, Indonesia menjadi contoh bagi negara berkembang karena dianggap dapat mengelola ekonomi dengan sangat baik.

"Jadi kita harus punya keberanian sendiri, stamina kita sendiri, kerja sama tim kita sendiri. Karena saya di Afrika itu sangat menyedihkan. Sungguh, sangat menyedihkan. Negara yang sangat miskin," ungkapnya.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan di acara Mandiri Investment Forum 2023. (Bloomberg via Getty Images/Bloomberg)Foto: Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan di acara Mandiri Investment Forum 2023. (Bloomberg via Getty Images/Bloomberg)
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan di acara Mandiri Investment Forum 2023. (Bloomberg via Getty Images/Bloomberg)

Luhut menuturkan, Afrika sangat kagum melihat data ekonomi Indonesia dan Afrika dan Amerika latin berharap dapat bekerjasama dengan Indonesia.

"Semuanya melihat Indonesia sebagai panutan dari negara berkembang. Mereka juga melihat data dari ekonomi kita dan mereka sangat menyukainya," ucapnya.

Luhut menambahkan, kondisi ekonomi Indonesia akan berbeda dari 10 tahun lalu. Terlepas dari adanya tekanan global, indikator makroekonomi Indonesia disebut yang terbaik di antara negara G20. Sebab, kinerja RI saat ini sudah cukup bagus.

"Saya selalu memberi tahu mereka bahwa Indonesia saat ini berbeda dengan 10 tahun lalu. Kita bicara berdasarkan data, tidak bicara perasaan karena masih banyak orang yang berpikir bahwa Indonesia perekonomiannya itu tidak bagus seperti yang diharapkan," pungkasnya.


[Gambas:Video CNBC]
Artikel Selanjutnya

75 Tahun Usia Luhut Pandjaitan & Puja-pujinya Untuk Jokowi


(rob/wur)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Terpopuler
    spinner loading
LAINNYA DI DETIKNETWORK
    spinner loading
Features
    spinner loading