Saat Luhut Merasa Jokowi Melindunginya: Saya Tahu Maksudnya

News - Tim Redaksi, CNBC Indonesia
21 June 2022 18:50
Instagram (luhut.pandjaitan) Foto: Instagram (luhut.pandjaitan)

Jakarta, CNBC Indonesia - Presiden Joko Widodo (Jokowi) hari ini genap berusia 61 tahun. Jokowi yang dikenal sebagai sosok yang sederhana, memang tak terbiasa merayakan hari kelahirannya,

Meski demikian, banyak yang memberikan ucapan selamat ulang tahun kepada Jokowi. Mulai dari pejabat negara, jajaran menteri, pimpinan negara sahabat, hingga masyarakat.

Salah satu ucapan datang dari Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan. Luhut yang sudah ada sejak awal Jokowi memerintah memberikan ucapan yang cukup manis.

"Tidak mudah mencari pimpinan seperti Presiden Jokowi," kata Luhut, seperti dikutip melalui akun Instagram resminya, Selasa (21/6/2022).

Saya seringkali merasa bahwa beliau berkali-kali berupaya melindungi saya dengan memindahkan saya ke beberapa posisiLuhut Binsar Pandjaitan

Dalam segelintir kalimat yang diucapkan Luhut kepada Jokowi, ia merasa ada sejumlah keputusan Jokowi yang membuat dirinya merasa dilindungi. Salah satunya, dengan menggeser Luhut ke sejumlah posisi.

"Sebagai seorang pimpinan sekaligus sahabat yang saling percaya satu sama lain, saya seringkali merasa bahwa beliau berkali-kali berupaya melindungi saya dengan memindahkan saya ke beberapa posisi, mungkin beliau tidak pernah sampaikan secara eksplisit maksud dari sikap beliau, tetapi saya tahu maksudnya," kata Luhut.

Berikut ucapan selamat ulang tahun Luhut kepada Jokowi:

Tidak mudah mencari pemimpin seperti Presiden Joko Widodo.

Delapan tahun lamanya sejak saya diberikan kepercayaan untuk menjalankan tugas sebagai menteri di bawah kepemimpinan Presiden @jokowi , saya menyadari bahwa ada rasa percaya yang cukup besar ketika melihat keteladanan dalam memimpin yang beliau tunjukkan. Hal itu tidak berubah sejak dahulu saya mengenal beliau belasan tahun yang lalu, Pak Jokowi tidak pernah punya kepentingan pribadi dalam jabatannya sebagai Kepala Negara Republik Indonesia.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) Berbincang dengan Menko Marves Luhut Binsar Saat Akan Melakukan Kunjungan Kerja  ke Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, Senin (24/1/2022). (Biro Pers Sekretariat Presiden/Laily Rachev)Foto: Presiden Joko Widodo (Jokowi) Berbincang dengan Menko Marves Luhut Binsar Saat Akan Melakukan Kunjungan Kerja ke Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, Senin (24/1/2022). (Biro Pers Sekretariat Presiden/Laily Rachev)

Pun demikian hal nya para pemimpin negara yang saya temui, mereka semua selalu menyampaikan apresiasi dan rasa hormat kepada Presiden Joko Widodo. Saya berpikir apakah apresiasi dan rasa hormat itu muncul karena keteladanan "leadership" beliau, atau karena mereka melihat Indonesia saat ini termasuk negara yang perekonomiannya tetap tahan terhadap goncangan meski di tengah gempuran krisis global yang melanda seluruh dunia ? Apapun itu, bagi saya yang paling penting adalah saya bahagia bisa bekerja dan mengabdi secara "all out" untuk beliau.

Sebagai seorang pimpinan sekaligus sahabat yang saling percaya satu sama lain, saya seringkali merasa bahwa beliau berkali-kali berupaya melindungi saya dengan memindahkan saya ke beberapa posisi, mungkin beliau tidak pernah sampaikan secara eksplisit maksud dari sikap beliau, tetapi saya tahu maksudnya.

Selamat Ulang Tahun ke-61, Presiden Joko Widodo. Tetap penuh semangat dan inspirasi meskipun ujian datang silih berganti. Semoga Tuhan YME selalu memberikan berkat kesehatan, kebahagiaan, dan kesuksesan dalam memimpin Ibu Pertiwi.


[Gambas:Video CNBC]
Artikel Selanjutnya

Terungkap! Luhut Ngaku Punya 27 Tugas Khusus dari Jokowi


(cha/cha)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Terpopuler
    spinner loading
LAINNYA DI DETIKNETWORK
    spinner loading
Features
    spinner loading