Mau Mudik ke Solo? Cek Tarif Jalan Tolnya

News - Emir Yanwardhana, CNBC Indonesia
01 April 2022 16:45
Ruas Tol Trans Jawa Semarang Solo (CNBC Indonesia/Shalini) Foto: Ruas Tol Trans Jawa Semarang Solo (CNBC Indonesia/Shalini)

Jakarta, CNBC Indonesia - Pemerintah tidak lagi melarang perjalanan mudik pada momen lebaran tahun ini. Salah satu daerah yang dituju pemudik dari Jakarta adalah Solo.

Jika menggunakan kendaraan pribadi menuju Solo dari Jakarta sudah dimudahkan dengan adanya jalan tol, dan lebih cepat ketimbang lewat jalur Pantai Utara atau Jalur selatan. Meski pemudik harus mengeluarkan kocek yang lebih dalam, untuk menggunakan jalan tol.

Berikut rincian perkiraan biaya atau tarif tol dari Jakarta menuju Yogyakarta dari tol Jakarta - Cikampek sampai dengan tol Yogyakarta - Solo untuk golongan I :

- Jakarta - Cikampek Rp 20.000

- Cikopo - Palimanan Rp 107.500

- Palimanan - Kanci Rp 12.500

- Kanci - Pejagan Rp 29.500

- Pejagan - Pemalang Rp 60.000

- Pemalang - Batang Rp 40.000

- Batang - Semarang Rp 86.000

- Semarang - ABC Rp 5.000

- Semarang - Solo (kartasura) Rp 66.500

Sehingga saldo yang harus disiapkan pemudik perhitungan dari estimasi tol Japek sampai Solo mencapai Rp 427.000. Perhitungan berasal dari penambahan tarif terbaru saat ini yang tertera dalam laman BPJT.


[Gambas:Video CNBC]
Artikel Selanjutnya

Aplikasi Buat Mudik yang Bisa Estimasi Tarif Tol, Cek di Sini


(hoi/hoi)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Terpopuler
    spinner loading
LAINNYA DI DETIKNETWORK
    spinner loading
Features
    spinner loading