
Tahapan Lengkap Daftar DTKS di cekbansos.kemensos.go.id

Jika berbagai tahapan tersebut sudah dilalui, Anda akan masuk ke dalam DTKS. Pertanyannya, apakah Anda otomatis bisa mendapatkan bantuan sosial?
"Tidak otomatis mendapat bantuan sosial karena setiap program bantuan sosial mempunyai syarat dan mekanisme masing-masing yang ditentukan oleh penyelenggara program sesuai dengan variabel yang dibutuhkan dalam DTKS dan dibatasi oleh kuota yang sudah ditentukan," demikian penjelasan Kemensos.
Apabila nama Anda tidak tercantum di TKS, Anda bisa melakukan sejumlah langkah untuk melakukan pengajuan:
- Dapat mengajukan secara aktif ke desa/kelurahan untuk dapat diusulkan ke dalam DTKS, kepala desa/lurah menyampaikan data pendaftaran tersebut ke bupati/walikota melalui camat.
- Sebelum pengesahan oleh bupati/walikota akan dilakukan verifikasi dan validasi data oleh dinas sosial dengan pengisian instrumen lengkap melalui kunjungan rumah tangga.
- Hasil verifikasi dan validasi dilaporkan kepada bupati/walikota. Bupati/walikota menyampaikan hasil verifikasi dan validasi kepada Gubernur untuk diteruskan kepada Menteri.
[Gambas:Video CNBC]
