Setelah Ditutup, Anies Buka Ziarah ke TPU Mulai 17 Mei

News - Satya Pramesi, CNBC Indonesia
14 May 2021 19:20
Anies Baswedan Siapkan 2 Strategi Antisipas Lonjakan Arus Balik Lebaran 2021(CNBC Indonesia TV) Foto: Anies Baswedan Siapkan 2 Strategi Antisipas Lonjakan Arus Balik Lebaran 2021(CNBC Indonesia TV)

Jakarta, CNBC Indonesia - Peziarahan di Taman Pemakaman Umum (TPU) akan mulai diizinkan oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pada hari Senin (17/5) mendatang. Ziarah akan diperbolehkan kembali pasca larangan yang dilakukan mulai 12 Mei hingga 16 Mei untuk mencegah penyebaran COVID-19.

"Sampai dengan hari Minggu tanggal 16 Mei, sesudah itu tempat ziarah kubur dibuka," kata sang Gubernur di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (14/5).

Selain perizinan untuk berziarah, Anies juga mengumumkan tempat wisata di wilayah DKI akan menerima pengunjung yang tidak ber-KTP Jakarta. Akan tetapi, jumlah wisatawan yang diperbolehkan untuk berkunjung dibatasi, sehingga kapasitas tempat wisata hanya mencapai 30% dari yang normal.

"Kemudian juga tempat wisata kembali tetap 30 persen tapi tidak harus membawa KTP DKI," ujar Anies usai rapat koordinasi Bersama Pangdam Jaya, Kapolda Metro Jaya, dan sejumlah kepala daerah Jabodetabek.

Sebelumnya, TPU di Jakarta dan wilayah sekitarnya ditutup selama masa pelarangan. Kendati hal ini, beberapa peziarah memaksa untuk masuk ke beberapa TPU di DKI Jakarta, seperti yang terjadi di TPU Tegal Alur, Jakarta Barat pada Jumat, (14/5).

Dalam kejadian ini, sekitar seratus peziarah akhirnya diizinkan untuk masuk oleh petugas TPU, untuk mencegah kericuhan lanjutan. Petugas TPU dikatakan tetap mengawasi penerapan protocol kesehatan, dan menghimbau kepada peziarah untuk mempercepat proses ziarah.

Kejadian ini bukan pertama kalinya peziarah memasuki TPU pada masa larangan. Pada hari Kamis, (13/5) lalu, peziarah dicegah untuk masuk ke TPU Utan Jati, Kalideres, Jakarta Barat, oleh Satpol PP Jakarta Barat. Namun, dilaporkan bahwa beberapa peziarah berhasil untuk memasuki TPU melalui jalan belakang pada saat pintu masuk ditutup.


[Gambas:Video CNBC]
Artikel Selanjutnya

Anies: Pak Luhut, I Come To You With Menu of Problem


(dob/dob)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Terpopuler
    spinner loading
LAINNYA DI DETIKNETWORK
    spinner loading
Features
    spinner loading