Pantai Timur Australia Dilanda Banjir, Penduduk Dievakuasi

Anisatul Umah, CNBC Indonesia
20 March 2021 20:15
People stand at a washed out section of road at Port Stephens 200 kilometers (124 miles) north of Sydney, Australia, Saturday, March 20, 2021. People across New South Wales have been warned to expect intense rain and potentially life-threatening flooding, with Sydney predicted to be deluged with up to 200 millimeters of rain in one day. (AP Photo/Mark Baker)
Foto: AP/Mark Baker

Jakarta, CNBC Indonesia - Banjir bandang berbahaya terjadi di Pantai timur Australia setelah dilanda hujan lebat. Akibat banjir ini pemerintah pun melakukan evakuasi di beberapa wilayah karena air bergerak cepat.

Sydney yang menjadi kota terbesar di negara itu, dari pihak berwenangnya meminta agar warganya tidak meninggalkan rumah karena berbahaya saat bendungan besar meluap.

Sebagian besar pantai negara bagian New South Wales (NSW), rumah bagi sekitar sepertiga dari 25 juta penduduk Australia, telah mengalami curah hujan yang tinggi. Pihak berwenang memperingatkan hujan deras kemungkinan besar akan berlanjut selama beberapa hari.

"Ini bukan minggu yang mudah bagi kami," kata Perdana Menteri NSW Gladys Berejiklian dikutip dari Reuters, Sabtu, (20/03/2021).

Salah satu video menunjukkan seluruh rumah tersapu. Media lokal melaporkan bahwa pemilik rumah berhasil mengungsi. Para pejabat memperingatkan bahwa luapan air memenuhi sungai yang menyebabkan banjir bandang.

People stand at a washed out section of road at Port Stephens 200 kilometers (124 miles) north of Sydney, Australia, Saturday, March 20, 2021. People across New South Wales have been warned to expect intense rain and potentially life-threatening flooding, with Sydney predicted to be deluged with up to 200 millimeters of rain in one day. (AP Photo/Mark Baker)Foto: AP/Mark Baker

Tornado mini menerobos pinggiran kota di barat kota, menyebabkan kerusakan lebih dari 30 rumah, merobohkan pohon, dan listrik terputus.

Masyarakat didesak untuk tetap di rumah dan menghindari perjalanan yang tidak penting. Kru darurat menanggapi sekitar 4.000 panggilan untuk meminta bantuan selama dua hari terakhir. Termasuk 500 penyelamatan banjir langsung.

Acara sosial dan olahraga dibatalkan di seluruh negara bagian, termasuk pertandingan sepak bola dan salah satu pacuan kuda. Pemerintah federal mengatakan cuaca ekstrim mempengaruhi pengiriman vaksin Covid-19 di Sydney dan di seluruh negara bagian. (*


(dob/dob)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article Australia Dilanda Banjir Terparah Dalam 50 Tahun

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular