Jokowi: Kita Tunjukkan Pada Dunia RI Terdepan Atasi Krisis!

Jakarta, CNBC Indonesia - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengajak seluruh elemen bangsa untuk membuktikan bahwa Indonesia berada di garis terdepan dalam menangani masalah krisis.
Hal tersebut dikemukakan kepala negara saat memberikan pidato kunci dalam pagelaran CNBC Indonesia Economic Outlook 2021 yang digelar secara virtual, Kamis (25/2/2021).
"Kita tunjukkan pada dunia bahwa kita termasuk di barisan terdepan dalam menangani krisis di dunia ini," kata Jokowi.
Jokowi mengatakan, pemerintah saat ini berupaya keras untuk mendapatkan vaksin. Vaksin, kata dia, bukan barang mudah dan tengah diperebutkan oleh seluruh negara yang tersebar di berbagai belahan dunia.
"Alhamdulillah, di antara negara Asia kita termasuk negara terdepan dalam melakukan vaksinasi," katanya.
Jokowi mengatakan, percepatan vaksinasi diharapkan dapat mempercepat kekebalan komunal (herd immunity). Maka dari itu, peran dari seluruh elemen masyarakat terkait hal ini dibutuhkan.
"Saya mengharapkan partisipasi dari seluruh pihak untuk mendukung vaksinasi ini. Indonesia harus segera aman dari Covid," katanya.
(cha/cha)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article Rasa Syukur Jokowi: Pandemi Covid-19 RI Kian Membaik
