Internasional

Mengenal Raja Salman, Penguasa Arab Penjaga 2 Kota Suci

Rehia Sebayang, CNBC Indonesia
21 July 2020 13:23
FILE PHOTO: Saudi Arabia's King Salman bin Abdulaziz Al Saud talks during the opening of 29th Arab Summit in Dhahran, Saudi Arabia April 15, 2018. Bandar Algaloud/Courtesy of Saudi Royal Court/Handout via REUTERS THIS IMAGE HAS BEEN SUPPLIED BY A THIRD PARTY/File Photo
Foto: Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud (Bandar Algaloud/Courtesy of Saudi Royal Court/Handout via REUTERS)

Jakarta, CNBC Indonesia - Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz Al Saud, dikabarkan tengah sakit dan dirawat di rumah sakit King Faisal yang terletak di ibu kota Riyadh. Kabar itu ramai diberitakan media Timur Tengah pada Senin (20/7/2020).

Menurut laporan Badan Pers Saudi, pemimpin berusia 84 tahun ini menderita peradangan pada kantung empedu (kholesistitis). Raja dirawat untuk menjalani pemeriksaan, tambah Gulf News tanpa merinci soal bagaimana keadaan Raja kini.

Selain dikenal sebagai Raja, siapa sebenarnya pria bernama lengkap Salman ibn ʿAbd al-ʿAziz Al Saʿud ini?

Mengutip laporan Encyclopædia Britannica, Raja salman yang lahir pada 31 Desember 1935, di Riyadh, Arab Saudi itu diangkat menjadi raja pada 23 Januari 2015. Ia dinobatkan sebagai raja setelah kematian saudara tirinya, Raja ʿAbd Allah, yang telah memerintah negara itu sejak tahun 2005.

Raja Salman adalah salah satu dari tujuh putra Ibn Saud yang lahir dari istri kesayangannya, Hassa binti Ahmad al-Sudairi. Ia bersama saudaranya sering dijuluki Tujuh Sudairi. Dia dibesarkan di Riyadh dan dididik di Sekolah Pangeran, di mana ia mempelajari agama dan sains.

Raja Salman pertama kali memasuki pemerintahan pada tahun 1954, setelah ditunjuk sebagai wakil gubernur provinsi Riyadh, dan menjabat sebagai gubernur dari tahun 1955 hingga 1960. Dia kembali lagi diangkat menjadi gubernur provinsi pada tahun 1963. Tugas keduanya itu ia emban selama 48 tahun.

Selama masa itu, dia mengawasi perkembangan ibu kota dari kota sederhana dengan populasi kurang dari 100.000 menjadi kota metropolitan yang luasnya lebih dari 5.000.000. Di bawah pemerintahannya, Riyadh yang makmur banyak menarik wisatawan, perdagangan, dan investasi.

Pada 2011, Raja Salman diangkat sebagai menteri pertahanan. Ia menjadi putra mahkota pada 2012 setelah kematian putra mahkota sebelumnya, yang juga adalah saudara lelakinya Nayef ibn ʿAbd al-ʿAziz.

Menurut Celebrity Net Worth, kekayaan bersih Raja Salman mencapai US$ 20 miliar atau sekitar Rp 280 triliun. Raja yang dipandang sebagai orang yang cerdas dan pekerja keras ini merupakan mediator terpercaya dalam menyelesaikan konflik kerajaan.

Dia dan keluarganya memiliki grup media. Ia juga memiliki 10% dari Saudi Research and Marketing Group.


(res)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article Waduh! Raja Salman Masuk Rumah Sakit, Ada Apa?

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular