Video
Wisata Candi Batasi Pengunjung & Operasional Saat New Normal
Jakarta, CNBC Indonesia- Pengelola wisata candi di Jawa Tengah, PT TWC Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko menerapkan kebijakan maksimal jumlah pengunjung 10-15%. Dimana untuk Candi Borobudur dibatasi hanya sekitar 1.500 pengunjung, dengan memaksimalkan penjualan tiket online guna menghindari antrian tiket.
Selain itu, Dirut TWC, Edy Setijono juga menyebutkan adanya pembatasan jam operasional mulai 08:00 WIB - 16:00 WIB,hingga pembatasan pengunjung di pertunjukan sendratari. Lalu seperti apa langkah TWC mendorong pembukaan kembali kawasan wisata candi di masa new normal? Selengkapnya saksikan dialog Daniel Wiguna dengan Dirut PT TWC Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko, Edy Setijono dalam Profit, CNBC Indonesia (Rabu, 01/07/2020)