
Sepanjang Januari, Harga Beras Premium Naik Jadi Rp 10.000/Kg
Lidya Julita S, CNBC Indonesia
03 February 2020 15:55

Jakarta, CNBC Indonesia - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat harga beras di tingkat penggilingan di bulan lalu mengalami kenaikan. Kenaikan baik beras jenis medium hingga premium.
Kepala BPS Suhariyanto mengatakan, untuk beras kualitas premium harga rata-rata menjadi Rp 10.033 per kilogram (kg) atau naik sebesar 1,98% dibandingkan bulan sebelumnya.
Sedangkan harga rata-rata beras kualitas medium di penggilingan sebesar Rp 9.805 per kg. Harga ini mengalami kenaikan sebesar 2,51%.
Kemudian harga beras rata-rata penggilingan untuk kualitas rendah sebesar Rp 9.519 per kg atau naik sebesar 2,88%.
"Harga beras di penggilingan dari data 31 provinsi yang kita pantau, baik medium dan premium harganya naik," ujar Suhariyanto di kantornya, Senin (3/2/2020).
Menurutnya, ini lah yang membuat beras menjadi salah satu komoditas pendorong inflasi di Januari lalu. Adapun beras menjadi penyumbang inflasi 0,03% ke inflasi bulan lalu.
"Ini salah satu penyebab inflasi beras seperti yang tadi saya jelaskan," kata dia.
Sedangkan, dibandingkan dengan Januari 2019 lalu, harga beras kualitas premium, medium dan rendah mengalami penurunan masing-masing 0,78%, 0,98% dan 0,18%.
"Dibandingkan tahun lalu semua kualitas beras turun," kata dia.
(dru) Next Article Harga Beras Pada Maret 2020 Turun Tipis, Capai Rp 9.287/Kg
Kepala BPS Suhariyanto mengatakan, untuk beras kualitas premium harga rata-rata menjadi Rp 10.033 per kilogram (kg) atau naik sebesar 1,98% dibandingkan bulan sebelumnya.
Sedangkan harga rata-rata beras kualitas medium di penggilingan sebesar Rp 9.805 per kg. Harga ini mengalami kenaikan sebesar 2,51%.
![]() |
"Harga beras di penggilingan dari data 31 provinsi yang kita pantau, baik medium dan premium harganya naik," ujar Suhariyanto di kantornya, Senin (3/2/2020).
Menurutnya, ini lah yang membuat beras menjadi salah satu komoditas pendorong inflasi di Januari lalu. Adapun beras menjadi penyumbang inflasi 0,03% ke inflasi bulan lalu.
"Ini salah satu penyebab inflasi beras seperti yang tadi saya jelaskan," kata dia.
Sedangkan, dibandingkan dengan Januari 2019 lalu, harga beras kualitas premium, medium dan rendah mengalami penurunan masing-masing 0,78%, 0,98% dan 0,18%.
"Dibandingkan tahun lalu semua kualitas beras turun," kata dia.
(dru) Next Article Harga Beras Pada Maret 2020 Turun Tipis, Capai Rp 9.287/Kg
Most Popular